Kenali Gejala Saraf Kejepit, Penyakit yang Dialami Nikita Mirzani hingga Masuk RS

Nikita Mirzani sempat dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara Polda Banten, lantaran penyakit saraf kejepit yang diidapnya.

Nikita Mirzani. Foto-net

apahabar.com, BANJARMASIN - Nikita Mirzani sempat dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara Polda Banten, lantaran penyakit saraf kejepit yang diidapnya.

Hal ini diungkapkan langsung oleh sahabat dekat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru.

Kendati demikian, kondisinya dianggap sudah membaik, bahkan Nikita dikonfirmasi sudah kembali lagi masuk ke rutan Kejari Serang usai mengalami saraf kejepit.

"Sehari doang (dirawat). Pada umumnya kan kalau sudah baik-baik saja kembali ke LP," ujar Fitri melansir DetikHealth, Selasa (8/11).

Baca Juga: Perut Buncit BCL Jadi Sorotan, Ini Tips Sembunyikan Lemak Perut dengan Pakaian yang Tepat!

Dikutip dari DetikHealth, saraf terjepit atau disebut radikulopati terjadi ketika jaringan di sekitar saraf, seperti tulang, otot, tendon, dan tulang rawan, memberikan terlalu banyak tekanan pada suatu area saraf. Tekanan tidak wajar ini akan mengganggu fungsi normal saraf.

Bila ada saraf yang terjepit, tubuh lantas bereaksi dengan rasa sakit, mati rasa/baal, kesemutan, atau rasa seperti tersengat, dengan tujuan sebagai pertanda bahwa ada sesuatu yang salah di tubuh.

Kondisi ini bisa terjadi di bagian manapun, namun paling rentan terjadi di sekitar tulang punggung bagian bawah.

Lantas apa gejala dari saraf kejepit?

  • Nyeri di area sekitar saraf yang terkena
  • Perasaan geli
  • Mati rasa
  • Kelemahan otot