transfer pemain

Kenakan Nomor 11, Pulisic Ragu Bisa Ikuti Jejak Ibrahimovic

Christian Pulisic akhirnya resmi sebagai pemain baru AC Milan, dan mengenakan nomor 11 menggantikan Zlatan Ibrahimovic yang pensiun di akhir musim lalu.  

Pemain Amerika Serikat Christian Pulisic resmi ke AC Milan menggunakan nomor 11. (foto: twitter/acmilan)

apahabar.com, JAKARTA -Christian Pulisic akhirnya resmi sebagai pemain baru AC Milan, dan mengenakan nomor 11 menggantikan Zlatan Ibrahimovic yang pensiun di akhir musim lalu.  

Pemain asal Amerika Serikat (AS) itu menandatangani kontrak berdurasi empat tahun sampai 2027 dengan AC Milan, serta opsi perpanjangan sampai 30 Juni 2028.

Pulisic didatangkan Milan dengan dana 20 juta euro (Rp335 miliar) plus bonus dari Chelsea. Pemain berusia 24 tahun ini bakal mengenakan nomor punggung 11 di klub barunya tersebut.

Baca Juga: Christian Pulisic Setuju Gabung AC Milan, Tapi Masih Ditolak Chelsea!

Itu merupakan nomor istimewa di Milan. Sebab, ada banyak pemain hebat menggunakan nomor 11 yang meraih kesuksesan, termasuk Ibrahimovic yang sukses membawa I Rossoneri menjuarai Serie A musim 2010/2011 dan 2021/2022. 

Ini jelas menjadi tanggung jawab berat bagi mantan pemain Borussia Dortmund tersebut.

"Saya tidak mencoba untuk menggantikannya (Ibrhimovic), dia adalah seorang legenda, tapi itu adalah awal baru dan nomor yang saya sukai. Ada begitu nama besar yang bisa dilewati, tapi saya masih sangat muda di sini," kata Pulisic dilansir reuters. 

Pulisic telah menghabiskan empat musim di Chelsea, membuat 145 penampilan, mencetak 26 gol, dan memberikan 21 assist. Ia membantu klub London barat itu memenangkan Liga Champions, Piala Super UEFA, dan Piala Dunia Klub pada 2021.

Baca Juga: Brahim Diaz Dibawa Pulang Real Madrid, AC Milan Pepet Pulisic

Pulisic menjadi pemain kedua yang meninggalkan Chelsea ke Milan di bursa transfer ini setelah gelandang Ruben Loftus-Cheek.

Pemain kelahiran 18 September 1998 itu bergabung dengan daftar panjang pemain yang hengkang dari Chelsea di bursa transfer musim ini.

Selain Loftus-Cheek, The Blues juga ditinggalkan Kalidou Koulibaly ke Al Hilal, Mateo Kovacic (Manchester City), Edouard Mendy (Al-Ahli), Kai Havertz (Arsenal), N'Golo Kante (Al-Ittihad), Mason Mount (Manchester United), Cesar Azpilicueta (Atlético Madrid), dan Baba Rahman (PAOK).