Kalteng

Kecelakaan Maut Speedboat Paspampres di Kalteng, Dandim Kapuas Tewas

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Kecelakaan maut speedboat Paspampres di Palangka Raya, Kalteng menyisakan luka mendalam. Dalam…

Dandim 1011/Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono SIP, saat dievakuasi usai ditemukan di lokasi kejadian. Foto-apahabar.com/Tiva

apahabar.com, PALANGKA RAYA - Kecelakaan maut speedboat Paspampres di Palangka Raya, Kalteng menyisakan luka mendalam. Dalam insiden, Senin (9/3) itu, Dandim 1011/Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono SIP tewas.

Kecelakaan air antara longboat L300 milik Dinas Kehutanan dengan speedboat milik TNI AD di Sungai Sebangau Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya terjadi sekitar pukul 12.00 WIB.

Walaupun sebelumnya Dandim Kapuas sempat mendapat pertolongan di dermaga dan dilarikan ke RS. Namun sayang nyawanya tidak bisa diselamatkan.

Selain itu Abdi PNS Taman Nasional Sebangau juga ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Sedangkan Selvia Magdalena dan Yuliansi, juga merupakan pegawai Taman Nasional Sebangau kondisinya kritis dan dirawat di RS Doris Sylvanus Palangka Raya dan RS Siloam Palangka Raya.

Hal tersebut disampaikanKabid Humas Polda Kalimantan Tengah Kombes Pol Hendra Rochmawan. Jadi kini tinggal 1 orang yang belum ditemukan.

Dari laporan terbaru dari lokasi kejadian, sekitar 18.15 WIB, 4 orang yang baru ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Jumlah penumpang speedboat TNI AD sebanyak 19 orang, terdiri dari 8 anggota TNI dari Kodim 1011/klk jumlah 4 orang, Bekang jumlah 4 orang, 1 masyarakat sebagai pemandu, 1 warga Amerika, 1 guard warga Amerika dan 7 Paspampres. Sedangkan longboat TNS sebanyak 8 penumpang.

Kepala Bidang Diklit, Pengembangan dan Humas RSUD Doris Sylvanus dr Riza Syahputra mengatakan, sejumlah korban kecelakaan yang sudah masuk ke rumah sakit hari ini.

Perahu Paspampres Tabrakan di Sungai Sebangau Saat Tinjau Lokasi Kunjungan Ratu Belanda.

Kepala Bidang Diklit, Pengembangan dan Humas RSUD Doris Sylvanus dr Riza Syahputra mengatakan, sejumlah korban kecelakaan yang sudah masuk ke rumah sakit hari ini.

Perahu Paspampres Tabrakan di Sungai Sebangau Saat Tinjau Lokasi Kunjungan Ratu Belanda.

“Dandim Kapuas 1011 Klk Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia, sekitar pukul 15.55 WIB," ucap Doris Senin (9/3).

Selain korban tersebut, tiga korban lainnya yaitu Yuliansi (32), Selvia Magdalena (29), dan Mr. Geron (delegasi Belanda).

Baca Juga:Survei Kunjungan Ratu Belanda, Speedboat Paspampres Kecelakaan di Kalteng

Baca Juga:Rawan Kecelakaan, Bundaran Rumpiang Segera Pindah Tempat

Reporter: Ahc23
Editor: Syarif