Kebakaran Lahan di Kawasan Sirkuit Balipat Binuang, Relawan BPK Tapin Gercap Lakukan Pemadaman

Kebakaran hutan lahan di kawasan Sirkuit Balipat Binuang, Kabupaten Tapin. Tiga unit mobil pemadam kebakaran lakukan penyiraman, Minggu (11/6).

Oleh Sandy
Kebakaran di Kawasan Sirkuit Balipat Binuang, Kabupaten Tapin. Foto - Tangkapan Layar Group Relawan Tapin.

apahabar.com, RANTAU - Kebakaran hutan lahan terjadi di kawasan Sirkuit Balipat Binuang, Kabupaten Tapin. Tiga unit mobil gercap melakukan penyiraman, Minggu (11/6).

Berdasarkan informasi yang didapat, kebakaran lahan terjadi sekitar pukul 10.26 WITA. Untuk mencegah melebarnya lahan yang terbakar relawan BPK melakukan penyekatan dan pemadaman di lokasi.

"Lahan yang terbakar di kawasan Sirkuit Balipat Binuang. Unit BPK Barata di lokasi melaporkan," ujar Muhammad Hanafi.

Tidak lama tersebarnya informasi di group relawan Tapin, dengan cepat unit BPK Sapat dan BPK Balantak langsung merespons menuju lokasi kebakaran.

Tiba di lokasi kejadian api masih berkobar dengan luar kurang lebih 50 meter, personel relawan pemadam kebakaran bekerjasama melakukan penyiraman dan kurang lebih 30 menit api pun bisa dipadamkan.

"Jadi untuk di lokasi kebakaran lahan (kawasan Sirkuit Balipat) untuk status api sudah bisa dikatakan aman, sisa tahap pendinginan saja lagi," pungkas Hanafi, salah satu relawan BPK Tapin.