Kebakaran Kampung Gadang Banjarmasin, Bedakan 20 Pintu Dipastikan Ludes!

Kebakaran di kawasan Kampung Gadang, Gang Samsudin RT 28, Banjarmasin Tengah, menghanguskan bedakan 20 pintu, Rabu (3/5/2023), sekitar pukul 09.00 Wita.

Kebakaran di kawasan Kampung Gedang, Gang Samsudin Rt 28, Banjarmasin Timur, menghanguskan bedakan 20 pintu, Rabu (3/5/2023), sekitar pukul 09.00 Wita. Foto-apahabar.com/Muhammad Amrullah Ermanto

apahabar.com, BANJARMASIN - Kebakaran di kawasan Kampung Gadang, Gang Samsudin RT 28, Banjarmasin Tengah, meludeskan bedakan 20 pintu, Rabu (3/5/2023), sekitar pukul 08.45 Wita.

"Menurut pendataan sebuah bedakan berisi 20 pintu hangus terbakar," ujar Kepala lapangan BPBD Akhdiat Rosida kepada apahabar.com di lokasi kejadian.

Selanjutnya, Rosida mengatakan, saat melakukan kegiatan pemadaman, rekannya dan relawan lainnya kesulitan air sehingga melakukan estafet.

Baca Juga: Breaking News! Api Berkobar di Kampung Gadang Banjarmasin

"Sangat-sangat sulit sekali untuk air, kami melakukan estafet dari sungai besar ke sungai kecil," katanya.

Dia mengaku belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut.

Baca Juga: Gas Meledak Picu Api di Kampung Gadang Banjarmasin, Sejumlah Bedakan Terbakar

"Belum tau lagi penyebab kebakaran itu terjadi karena apa yang jelas kata saksi ada seorang warga sedang memasak terus ditinggalkan," paparnya.

Rosida mengatakan belum tahu pasti total kerugian yang diderita para korban.

"Kami masih dalam pengecekan untuk kerugian para korban," tandasnya.