Kebakaran Hebat di Jalan Seth Adji Palangka Raya, 7 Toko Ludes

Kebakaran hebat yang terjadi di Jalan Seth Adji, Kota Palangka Raya menghanguskan 7 buah bangunan toko semi permanen yang terbuat dari kayu pada Senin (19/6/202

apahabar.com, PALANGKA RAYA -  Kebakaran hebat yang terjadi di Jalan Seth Adji, Kota Palangka Raya menghanguskan 7 buah bangunan toko semi permanen yang terbuat dari kayu, Senin (19/6) sore.

Menurut keterangan warga, api yang membakar deretan 7 toko ini diduga berasal dari salah satu bengkel motor, kemudian merembet ke bangunan lainnya.

Untuk memadamkan kebakaran ini, 10 unit mobil tangki pemadam kebakaran langsung dikerahkan hingga api akhirnya bisa dipadamkan sekitar 1 jam kemudian.

"Waktu kami berusaha memadamkan api, ternyata api sudah terlanjur membesar, kebetulan saya bersebelahan dengan bengkel yang terbakar, saya berjualan elektronik disebelahnya," kata Yadi yang juga menjadi korban peristiwa kebakaran ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Palangka Raya, Gloriana Aden mengatakan, dugaan sementara penyebab kebakaran ini akibat korsleting listrik.

"Dugaan sementara karena korsleting listrik, dan dari hasil investigasi awal ada 7 bangunan yang terbakar ini termasuk 1 buah bengkel motor, dan Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, saat ini kami masih mendata jumlah jiwa terdampak dari kebakaran ini," ujarnya.

Untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran ini, pihak Polresta Palangka Raya langsung melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan dari lokasi kejadian.