Kebakaran di Lumbang Tabalong, 2 Rumah Ludes

Kebakaran terjadi di Desa Lumbang, Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, Kamis (9/9) sekira pukul 09.30 Wita.

Dua rumah hangus terbakar di Desa Lumbang,Kecamatan Muara Uya, Tabalong. Foto: Grup WA di Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Kebakaran terjadi di Desa Lumbang, Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, Kamis (9/9) sekira pukul 09.30 Wita.

Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 10.45 Wita setelah pemadam gabungan berdatangan.

Akibat kebakaran tersebut 2 rumah warga ludes rata dengan tanah.

Ketua UPBS Haruai, Binjainuri mengatakan, rumah warga yang terbakar milik Nawiyah (49) dan Kasrah (70).

"Akibat kebakaran tersebut keduanya mengalami kerugian masing-masing ditaksir Rp 200 juta," jelasnya dihubungi bakabar.com.

Dijelaskan Nuri, sapaan akrabnya, dari keterangan warga setempat, Hatnah (27), saat ia datang dari menjemput anak sekolah tiba-tiba melihat asap putih berasal dari belakang rumah Nawiyah.

Mengetahui rumah itu ditinggal pemiliknya ke acara Maulid Nabi di Desa Teratau, ia kemudian berteriak meminta tolong kepada warga setempat.

"Mendengar teriakan Nawiyah, warga lainnya, Candra (18), kemudian ke luar meminta bantuan untuk menelpon petugas kebakaran," beber Nuri.