Kebakaran di Banyiur Dalam Banjarmasin Hanguskan 7 Rumah

Kebakaran terjadi kawasan padat penduduk di kawasan Banyiur Dalam, Basirih, Banjarmasin Barat, Rt 16 Rw 01, Kamis (16/3/2023) sekitar pukul 12.00 WITA.

Kebakaran di Banyiur Dalam Banjarmasin Hanguskan 7 Buah Rumah. Foto-apahabar.com/Amrullah

apahabar.com, BANJARMASIN - Kebakaran terjadi kawasan padat penduduk di Banyiur Dalam, Kelurahan Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat, RT 16 RW 01, Kamis (16/3/2023) sekitar pukul 12.00 WITA.

Sedikitnya tujuh rumah warga terbakar. Menurut keterangan dari korban, Asmari (35), api tersebut langsung membesar di samping rumahnya.

"Api membesar dari atap samping rumah," ujarnya kepada aphabar.com di lokasi kejadian.

Saat keluar dari rumah, Asmari melihat warga berteriak dan menyelamatkan barang-barang. Ia pun lantas kembali masuk dalam rumah untuk mengambil baju dan surat-surat.

"Mendengar warga berteriak saya langsung keluar rumah, mengingat ada surat lebih penting saya kembali lagi kedalam untuk mengambilnya," tambahnya.

Setelah mengambil surat-surat, Asmari pun ikut menyiram rumahnya agar tidak terkena dari kobaran api tersebut.

Namun usahanya itu tidak berhasil, ia mengatakan bahwa api itu sangat cepat melalap rumahnya. "Menyiram rumah saya, namun api cepat membesar," katanya.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), H.Husni Thamrin, M.IP menjelaskan, kebakaran tersebut menghangusan tujuh rumah.

"Menurut laporan yang kami terima ada 7 buah rumah yang terbakar, yaitu milik Sanusi, Lisnawati, Nasrullah, Abdullah, Abdul Halim, Rahmat dan Asmari," katanya.

Saat ini, Husni belum mengetahui penyebab kebakaran tersebut. "Belum tau sih. Masih kami selidiki penyebabnya," ujarnya.

Tidak ada korban jiwa saat peristiwa kebakaran tersebut. "Tidak ada korban saat kejadian," tuturnya.

Baca Juga: Nahas, Relawan Wanita Penggalang Dana Masjid di Banjarbaru Tewas Disambar Truk