Kalsel

Ke Kalsel, Wakil KSAD Letjen Bakti Bernostalgia di Yonif 621/Manuntung HST

apahabar.com, BARABAI – Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Letjen TNI Bakti Agus Fadjari berkunjung ke…

Kedatangan Wakil KSAD Letjen TNI Bakti Agus Fadjari di Markas Komando Yonif 621/Manuntung disambut yel-yel khas prajurit, Jumat (28/5). Foto-apahabar.com/Lazuardi

apahabar.com, BARABAI – Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Letjen TNI Bakti Agus Fadjari berkunjung ke Kalsel.

Seusai mengunjungi Rindam VI/Mulawarman di Banjarbaru dalam rangka melihat kesiapan para satgas yang akan ditugaskan ke Papua, Letjen Bakti Agus Fadjari langsung mengunjungi Batalyon Infanteri (Yonif) 621/Manuntung di Hulu Sungai Tengah (HST), Jumat (28/5).

Kedatangan Letjen Bakti bersama rombongan disambut yel-yel khas prajurit Yonif 621/Manuntung.

Jauh sebelum ditunjuk Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto untuk mengisi posisi Wakil KSAD, Letjen Bakti ini pernah menjabat Danyonif 621/Manuntung dari 2002-2004.

Kunjungan singkat di Batalyon 621, Letjen Bakti berkeliling melihat suasana markas yang pernah dipimpinnya itu. Dia juga menyempatkan diri menanam sebuah pohon Alpukat Madu di lingkungan Yonif.

“Lebih dari 15 tahun sudah [meninggalkan Yonif 621-red], saya melihat Batalyon ini berkembang dengan bagus,” kata Letjen Bakti.

Hal yang berkesan yang ditemuinya, yakni kebun jati di tempat itu Letjen Bakti dan rombongannya menyempatkan diri meminum kopi di bawah pepohonan jati.

Cerita singkat Letjen Bakti, pohon-pohon jati itu sudah berusia lebih dari 15 tahun. Saat jati-jati itu ditanam dirinya ditugaskan atau penugasan ke Aceh.

“Sekarang sudah besar dan bisa digunakan untuk tempat latihan. Penanaman ini memang kita tujukan untuk itu,” kata Letjen Bakti.

Dijelaskan Letjend Bakti yang baru menjabat Wakil KSAD per Februari 2021 tadi, tujuan utama kedatangannya ke Kalsel untuk mengecek kesiapan prajurit di Rindam VI/Mulawarman. Terutama Satgas BKO dan aparat teritorial yang bakal dikirim ke Papua.

Wakil KSAD yang didampingi Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto dan Danrem 101/Antasari, Brigjen TNI Firmansyah serta jajaranya ini telah melihat kesiapan pasukan di Rindam Banjarbaru.

Satgas BKO dan aparat teritorial, kata Letjen Bakti nampak berlatih dengan bagus.

“Mudah-mudahan bisa melaksanakan tugas nanti di Papua dengan baik,” tutup Letjen Bakti.

Turut menyambut kedatangan rombongan Wakil KSAD, Dandim 1002/Barabai, Danyonif 621 serta Forkopimda di HST.