Kalsel

Kapolresta Banjarmasin Ingatkan Kembali Fungsi Polri dalam Apel Jam Pimpinan

apahabar.com, BANJARMASIN – Polresta Banjarmasin menggelar Apel Jam Pimpinan dan pengecekan personel serta sarana dan prasarana…

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sumarto mengecek kendaraan petugas pada Apel Jam Pimpinan. Foto-Humas Polresta Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Polresta Banjarmasin menggelar Apel Jam Pimpinan dan pengecekan personel serta sarana dan prasarana kendaraan dinas roda dua, Senin (2/12) siang.

Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sumarto mengatakan kegiatan dilakukan dalam rangka menghadapi Operasi Lilin Intan 2019 di kawasan hukum Polresta Banjarmasin.

Dalam sambutannya, Kapolresta Banjarmasin mengingatkan para anggota tentang fungsi kepolisian sebagaimana yang tertuang dalam Undang Undang nomor 2 Tahun 2002 Tentang Polri.

“Fungsi kepolisian ialah memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, penegakan hukum, perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Kapolresta.

Selain itu, Sumarto juga meminta anggota untuk menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang serta pasca usai pelaksanaan Operasi Lilin Intan 2019.

“Dalam perayaan Natal dan tahun baru yang bersamaan dengan liburan sekolah, biasanya diperlukan pengamanan lebih, agar situasi dan kondisi tetap nyaman, aman, dan lancar. Hal ini merupakan tugas kita sebagai aparat keamanan untuk memenuhinya,” katanya.

Dalam apel siang itu, personel dari Satuan Lalulintas dan Bhabinkamtibmas diwajibkan memakai rompi berwarna hijau sedangkan untuk Satuan Sabhara mengenakan warna merah.

Hal itu, kata dia, merupakan bentuk implementasi dari intruksi dan pelaksanaan 7 Program Prioritas Kapolri yaitu Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas)

“Makanya belakangan saya minta seluruh PJU dan Kapolsek untuk turun ke lapangan bersama anggota. Selain untuk Harkamtibmas juga untuk lebih dekat dengan masyarakat,” tutupnya.

Baca Juga:Puncak Harjad HSS, Paman Birin Pinjam Jargon Antonio Borneo

Baca Juga:Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tanah Laut Mulai Terungkap

Reporter: Riyad Dafhi R
Editor: Syarif