Harga Emas Hari Ini

Kacau! Harga Emas Hari Ini Makin Mahal

Harga emas hari ini melonjak tinggi. Jumat (20/10) pagi, PT Aneka Tambang (Antam) kembali menaikkan Rp12.000.

Pramuniaga menunjukkan emas batangan PT Aneka Tambang (Antam). Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto

apahabar.com, JAKARTA - Harga emas hari ini melonjak tinggi. Jumat (20/10) pagi, PT Aneka Tambang (Antam) kembali menaikkan Rp12.000.

Saat ini, Antam mematok harga emasnya Rp1.112.000 per gram dari semula Rp1.100.000. Belun termasuk pajak.

Kenaikan itu mengikuti spot harga emas dunia. Yang mana bergerak ke level USD1.976,42 dari semula USD1.947,70 per ons atau 31,1 gram.

Harga emas Antam hari ini memecahkan rekor tertinggi dalam enam bulan terakhir. Di mana nilai paling tinggi sebelumnya terjadi, Kamis (19/10) kemarin.

Selama enam bulan terakhir, harga emas memang tak stabil. Turun naik. Namun tak pernah mencapai Rp1.100.000 bahkan sekadar menyentuh angka Rp1.090.000 per gram.

Kisaran harganya hanya berada di level Rp1.062.000-Rp1.081.000 per gram. Hingga akhirnya sampai ke Oktober.

Pekan kedua Oktober, kenaikan tak biasa terasa. Harga emas menembus angka baru. Mulai dari Rp1.088.000 hingga ke level tertinggi hari ini.

Berikut daftar harga emas Antam, Jumat (20/10):

0.5 Gram: Rp607.515
1 Gram: Rp1.114.780
2 Gram: Rp2.169.410
3 Gram: Rp3.229.053
5 Gram: Rp5.348.338
10 Gram: Rp10.641.538
25 Gram: Rp26.478.030
50 Gram: Rp52.876.863
100 Gram: Rp105.675.530
250 Gram: Rp263.923.163
500 Gram: Rp527.635.800
1000 Gram: Rp1.055.231.500

Harga (+Pajak PPh 0.25%)