Kabar Duka

Kabar Duka dari Koes Bersaudara, sang Bassist Djon Koeswoyo Tutup Usia

Belantika musik tanah air kembali berduka. Kabar mangkatnya seorang legend datang dari keluarga Koesdjono alias Djon Koeswoyo yang meninggal dunia.

Djon Koeswoyo, sang Basisst Koes Bersaudara tutup usia. Foto: Dok. Celebrities.

apahaar.com, JAKARTA - Belantika musik tanah air kembali berduka. Kabar mangkatnya seorang legend datang dari keluarga Koesdjono alias Djon Koeswoyo yang meninggal dunia pada Jumat (2/12).

Kabar duka tersebut dibagikan oleh pemilik akun @stanleytulung di Instagram. Dalam unggahan tersebut, Stanley Tulung menyampaikan kabar duka atas meninggalnya bassist pertama dari grup band Koes Bersaudara.

Lebih lanjut ia pun menyebutkan, bahwa Djon Koeswoyo meninggal di Rumah Sakit Angkatan Laut Surabaya.

"Allahumaghfirlahum warhamhum wa'afihi wa'fuanhum. Innalillahi waina ilaihi rajiun. Telah berpulang ke Rahmatullah di RS AL Surabaya bapak kami tercinta. Bapak Koesdjono Usia 90 tahun empat bulan pukul 08.50 WIB. Mohon dimaafkan segala dosa dan khilaf," tulis Stanley Tulung dalam kolom caption.

Djon Koeswoyo sendiri dikenal sebagai musisi legendaris di Indonesia. Bersama saudaranya, Nomo dan Yok Koeswoyo, ketiganya tergabung dalam grup Koes Bersaudara.

Adapun karya-karyanya yang masih eksis hingga saat ini, seperti "Bujangan", "Ayah", "Hidup yang Sepi", "Andaikan Kau Datang", dan masih banyak lagi.

Kabar duka tersebut tak ayal langsung menuai tanggapan, baik dari kalangan artis hingga warganet. Mereka mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Yang Maha Kuasa.

"Turut berduka cita, RIP untuk beliau," tulis Erwin Badudu.

"Turut berduka cita sedalam-dalamnya, semoga ditempatkan di sisi Tuhan YME," komen Roy Jeconiah.