Kalsel

Jumat Pertama Ramadan di Masjid Agung Al-Karomah Martapura, Terpantau Sepi

apahabar.com, MARTAPURA – Ada yang sangat berbeda pada Jumat awal Ramadan 1441 H tahun ini di…

Suasana Jumat pertama Ramadan 1441 H di Masjid Agung Al Karomah Martapura, nampak sejumlah aparat Satpol PP Banjar berjaga-jaga. Foto-apahabar.com/hendra

apahabar.com, MARTAPURA - Ada yang sangat berbeda pada Jumat awal Ramadan 1441 H tahun ini di Masjid Agung Al-Karomah, Martapura.

Masjid yang dapat menampung puluhan ribu jemaah itu, terpantau sepi, Jumat (24/4).

Kondisi ini tidak seperti sebelumnya yang banyak didatangi jemaah, kendati sudah ada surat imbauan dari pemerintah dan MUI terkait pencegahan Covid-19.

Hanya, terlihat aparat dari kepolisian, TNI, dan Satpol PP berjaga-jaga di halaman masjid Al-Karomah Martapura.

Menjelang pukul 12.00, hujan deras sempat mengguyur Martapura. Namun hujan tidak terlalu lama.

Adi Kusuma Wijaya, salah satu anggota Satpol PP Banjar yang bertugas di lokasi mengakui Jumat kali ini sunyi dari warga yang datang ke masjid.

"Memang ada, tapi tidak banyak, itu pun dari pedagang pasar," ujar Adi, Kabid Linmas Satpol PP Banjar.

"Mereka datang hanya untuk salat Zuhur aja. Saya memastikan tidak ada pelaksanaan salat Jumat di Masjid Al-Karomah," sambung Adi.

Ia berharap, kondisi yang kondusif ini karena memang adanya kesadaran dari masyarakat, bukan karena sempat hujan.

"Semoga ini karena masyarakat sudah sadar bagaimana bahayanya penyebaran virus Corona dalam suatu perkumpulan banyak," harapnya.

Reporter: Hendra Lianor
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin