Jokowi Kunjungi Katedral Bogor, Hadiah Natal Indah Buat Umat Kristiani

Presiden Joko Widodo mengunjungi umat Katedral Bogo yang sementara melakukan misa perayaan Natal 25 Desember 2022

Jokowi memberikan ucapan selamat Natal kepada umat Katedral Bogor (Foto: Sekertariat Presiden)

apahabar.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengunjungi Gereja Katedral Bogor, Jawa Barat dalam misa perayaan Natal, Minggu (25/12).

Dalam safari Natal ke sejumlah Gereja di Bogor itu, sang presiden ingin melihat secara langsung perayaan Natal sekaligus mengucapkan selamat Natal kepada para umat Kristiani yang sedang melakukan peribadatan, melansir Antara

Vikaris Jenderal (Vikjen) Keuskupan Bogor atau Wakil Pimpinan Keuskupan Gereja Katedral Kota Bogor Romo Yohanes Suparto mengatakan kunjungan Presiden Jokowi sangat berarti bagi umat.

"Kami sangat sangat bahagia, ini anugerah Tuhan yang luar biasa. Hadiah natal yang sangat indah bagi kami semua," kata Vikjen Keuskupan Bogor, Yohanes Suparto

Ia mengungkapkan kunjungan ini sangat berharga karena ini kali pertamanya seorang presiden datang dan mengunjungi Katedral Bogor yang tidak jauh dari Istana Kepresidenan Bogor.

"Ini menjadi sejarah bagi kami di Gereja Bogor karena baru Pak Jokowi yang pernah datang sebagai presiden masuk gereja kami ini, baru Pak Jokowi," ucapnya.

Dalam sambutannya di Katedral Bogor, Jokowi meminta umat kristiani untuk tetap mempererat persaudaraan demi kebangkitan Indonesia.

"Pertama-tama saya menyampaikan selamat Natal dan selamat menyambut tahun baru 2023," ungkap Mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Dalam kunjungan tersebut, Jokowi juga menyampaikan ucapan selamat Natal dan selamat menyambut tahun baru 2023 kepada umat yang merayakan pesta natal.

"Saya lihat tadi Bapak/Ibu semuanya bahagia damai menyambut Natal pagi ini dan mari bersama sama kita terus mempererat tali persaudaraan memperkuat lingkungan kita untuk kebangkitan negara kesatuan Republik Indonesia. Selamat Natal, semoga Tuhan memberkati kita semua," ungkap Jokowi