Kalteng

Jembatan Gantung Mandomai Kapuas Rusak, Pembangunannya Ditarget Tahun Depan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalteng, mengalami kerusakan. Pelaksana…

Jembatan gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas. Foto-apahabar.com/Irfan

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalteng, mengalami kerusakan.

Pelaksana Tugas Dinas PUPRPKP Kabupaten Kapuas, Teras, mengatakan pembangunan baru jembatan gantung Mandomai sekarang sedang dalam tahap perencanaan.

“Jembatan Mandomai itu memang menjadi perhatian kami untuk ditangani. Pembangunannya kalau bisa tahun depan karena tahun ini sedang dalam tahap perencanaan kami,” katanya di Kuala Kapuas, Jumat (27/11).

Menurut Teras, jembatan itu nantinya akan dibangun menggunakan rangka baja, dan bentuknya pun sama melengkung seperti bentuk jembatan yang ada.

“Bentuknya sama seperti yang ada, tapi dia nanti rangka baja seperti jembatan di muara anjir,” ujarnya.

Pelaksana tugas Kadis PUPRPKP Kapuas ini, mengungkapkan bahwa jembatan Mandomai merupakan satu-satunya jembatan gantung kontruksi kayu yang tersisa di Kapuas.

“Jembatan yang lain semuanya sudah runtuh karena termakan usia. Yang ada di Mandomai itu tinggal satu-satunya yang tersisa dan merupakan icon Kapuas juga,” pungkas Teras.