Pemkab Banjar

Jemaah Penuhi Masjid Al-Karomah Martapura, Habib Ahmad Berpesan Jaga Adab

apahabar.com, MARTAPURA – Ribuan jemaah padati acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Agung Al-Karomah…

Ribuan jemaah padati acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Agung Al-Karomah Martapura, Senin (11/10) malam. Foto: Istimewa

apahabar.com, MARTAPURA – Ribuan jemaah padati acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Agung Al-Karomah Martapura, Senin (11/10) malam.

Kabupaten Banjar sendiri berada pada PPKM Level II, sehingga kegiatan yang mengumpulkan orang banyak sudah mulai dilonggarkan.

Jemaah tampak khusuk dan khidmat mengikuti serangkaian acara yang dimulai dengan pembacaan Maulid Habsyie.

Ketua Nadzir Masjid Agung Al-Karomah Martapura, KH Hasanuddin bin Badruddin mengatakan dalam sambutannya, bahwa banyaknya jemaah hadir merupakan bukti betapa cintanya umat terhadap baginda Rasulullah SAW.

“Semoga dari peringatan Maulid Rasulullah Muhammad SAW ini kita ditempatkan menjadi orang yang menghidupkan sunnahnya. Rasullulah bersabda, barang siapa yang menghidupkan sunnahku, maka dia sungguh mencintaiku, barang siapa yang mencintai ku maka ia akan bersamaku di surga,” ucap KH Hasanuddin.

“Mudah-mudahahan kita termasuk ke dalam golongan orang yang mencintai Nabi dan bersamanya di dalam surga,” harap Guru Hasanuddin diamini seluruh jemaah.

Habib Ahmad bin Naufal dalam tausiyahnya berpesan menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai suri tauladan, seperti menjaga adab, berprilaku sopan dan santun sesuai akhlak Nabi Muhammad SAW.

“Dari kita memperingati kelahiran Baginda Rasul ini juga diharapkan bisa menjadikan kita orang yang taat akan semua perintah Allah, jaga selalu silaturahim dan meninggalkan segala apa yang menjerumuskan kita ke perbuatan dosa,” pesan Habib Ahmad.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mesjid Agung Al-Karomah ini hadir para ulama tokoh masyarakat, juga mewakili Bupati Banjar, Kadiskominfo H Muhammad Aidil Basith, Anggota DPRD Banjar Gusti Abdurrachman.