SEA Games 2023

Jelang SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 Tidak Dapat Jatah Libur Lebaran

Timnas Indonesia U-22 dipastikan tidak akan merayakan Idul Fitri bersama keluarga karena harus menjalani persiapan jelang SEA Games 2023.

Timnas Indonesia U-22 tidak mendapat jatah libur lebaran tahun ini, guna persiapan jelang SEA Games 2023. (Foto: dok. pssi)

apahabar.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-22 dipastikan tidak akan merayakan Idul Fitri bersama keluarga karena harus menjalani persiapan jelang SEA Games 2023.

SEA Games 2023 yang berlangsung di Kamboja akan segera bergulir pada 29 April mendatang, sementara Hari Raya Idul Fitri tahun ini akan jatuh pada 22-23 April.

Setelah laga uji coba Timnas U-22 kontra Lebanon, Minggu (16/4) malam, pelatih Indra Sjafri pun berharap anak asuhnya dapat mengerti situasi ini. Yaitu situasi di mana mereka tidak akan mendapat jatah libur untuk balik ke kampung halaman masing-masing.

“Selesai match ini saya akan berbicara dengan pemain, minta pengertian mereka bahwa untuk lebaran ini tidak libur,” ujar Indra Sjafri pada konferensi pers setelah laga Indonesia vs Lebanon.

“Memang risikonya karena tidak semua pemain itu kota asalnya dekat dengan bandara. Ada yang jauh sekitar 2 jam ke daerahnya, lalu 3 jam,” lanjutnya.

Baca Juga: Indra Sjafri: Kerangka Timnas U-22 SEA Games Terbentuk 19 April

Namun sebagai gantinya, PSSI pun berencana untuk mengundang keluarga dari masing-masing pemain timnas U-22 di Jakarta.

Pihak keluarga akan mendampingi para pemain hingga keberangkatan Timnas yang dijadwalkan akan terbang ke Kamboja pada 25 April.

“Jadi, arahan dari ketum [PSSI], kami mendatangkan keluarga mereka saat lebaran hari kedua dan ketiga sampai melepas mereka untuk berangkat ke SEA Games,” tambah Indra.

Sebelumnya, Timnas U-22 Indonesia sudah melakoni serangkaian laga uji coba dalam rangka persiapan SEA Games 2023 mendatang.

Di laga uji coba terakhirnya, tim asuhan Indra Sjafri itu berhasil menang tipis dari Lebanon dengan skor 1-0, setelah kalah 1-2 pada pertemuan pertama.

Baca Juga: Menang dari Lebanon, Indra Sjafri Akui Kurang Puas Lihat Permainan Timnas U-22

Skuat Garuda akan berusaha mengakhiri puasa medali emas di cabor sepak bola yang telah berlangsung selama 32 tahun di turnamen bergengsi se-Asia Tenggara tersebut.

Nantinya Indonesia akan berada di Grup A bersama tim tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.