Kalsel

Jelang Pindah Tugas, Danrem 101 Letakkan Batu Pertama Pembangunan Makodim 1004/Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Menjelang pindah tugas, Danrem 101/ Antasari, Brigjen TNI Firmansyah, menyampatkan diri meletakkan batu…

Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah didampingi Forkopimda saat meletakkan batu pertama Makodim 1004/Kotabaru. Foto: Istimewa

apahabar.com, KOTABARU – Menjelang pindah tugas, Danrem 101/ Antasari, Brigjen TNI Firmansyah, menyampatkan diri meletakkan batu pertama pembangunan Makodim 1004/Kotabaru, Jumat (28/1).

Prosesi peletakan batu pertama pembangunan Makodim 1004/Kotabaru ini turut dihadiri Bupati Kotabaru, Wakil Bupati, Ketua DPRD Kotabaru, Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan PT Sebuku Tanjung Coal (STC).

Dandim 1004/Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, mengatakan pembangunan kantor Makodim ini dibangun menggunakan dana kompensasi pemerintah daerah yang diberikan pihak PT STC.

“Jadi, kami mengajukan untuk pembangunan kantor Kodim yang baru kepada pemerintah daerah. Sebab, kantor lama usianya sudah cukup tua dan apabila terjadi hujan lebat maka kantor Kodim selalu banjir,” ujar Roy, dalam sambutan.

Bupati Sayed Jafar, juga membenarkan ihwal kondisi Makodim lama yang dinilai telah dimakan usia dan memprihatinkan.

“Anggaran diberikan untuk pembangunan kantor Makodim baru agar jajaran Kodim 1004 dapat menjalankan tugas dengan maksimal dan memiliki kantor yang memadai,” ujar Sayed.

Sementara, Brigjen Firmansyah, menyampaikan pesan agar pemerintah daerah, dan Kodim 1004/Kotabaru dapat terus bersinergi untuk kemajuan Kotabaru.

“Kami juga menyampaikan apresiasi yang tak terhingga karena telah dibangunkan kantor Makodim Baru ini,” ujar Firmansyah.

Terakhir, Danrem juga menyampaikan mohon pamit kepada Pemerintah Daerah Kotabaru dan seluruh masyarakat Kotabaru karena akan mengemban amanah baru sebagai Irdam III/ Siliwangi.