liga 1

Jelang Persija Vs Rans Nusantara, Ini Nasib Dua Pemain Anyar Macam Kemayoran

Persija Jakarta tidak akan menurunkan dua rekrutan terbaru mereka Witan dan Nicko saat melakoni pertandingan melawan Rans Nusantara FC esok hari

Pelatih Persija Thomas Doll saat menghadiri sesi konferensi pers jelang laga melawan Rans Nusantara FC (Foto: apahabar.com/Arya Putra)

apahabar.com, BEKASI -Persija Jakarta baru saja merekrut dua penggawa baru yakni Witan Sulaeman dan Rahmat Nicko. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu akan melakoni laga putaran dua Liga 1 2022/2023 melawan Rans Nusantara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (3/2) pukul 15.30 WIB.

Kendati dua pemain tersebut sudah diresmikan oleh Persija, namun nyatanya pelatih Thomas Doll mengatakan tidak akan menurunkan kedua pemain tersebut saat melawan Rans Nusantara FC.

"Kedua pemain itu enggak akan bermain besok," ucap Thomas Doll saat menggelar pers conference, Kamis (02/02).

Coach Thomas mengatakan bahwa, Witan masih harus melakukan cek kesehatan dan menyelesaikan beberapa administrasi yang harus dipenuhi.

Baca Juga: Dihantui Cedera, Kylian Mbappe Terancam Absen Lawan Bayern Munchen

"Karena Witan juga ada medical tes juga ada beberapa administrasi yang harus di kerjakan," ujar Thomas Doll.

Sedangkan, alasan Thomas Doll tidak menurunkan Rahmat Nicko di starting line up saat melawan Rans Nusantara FC, karena untuk pemain anyar itu masih butuh waktu untuk beradaptasi dengan gaya bermain di Persija Jakarta.

"Untuk Nicko dia udah latihan dua hari bersama tim tapi masih harus sedikit adaptasi karena buat nyari ritmenya," kata Thomas Doll.

Meski dua pemain anyar itu tidak akan turun melawan Rans Nusantara FC,
Thomas Doll mengatakan anak asuhnya akan tampil percaya diri dan akan memenangkan pertandingan besok.

Baca Juga: Wolves Perpanjang Kontrak Calon Pemain Naturalisasi Indonesia Justin Hubner

Karena pertandingan besok akan didukung ribuan Jakmania di Stadion Patriot Candrabhaga.

"Ini pertandingan ketiga, bermain didepan suporter, dan hari ini kita akan lakukan latihan terakhir untuk besok melawan Rans," tutup Thomas Doll.

Diketahui, Persija Jakarta saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara liga 1 2022/2023, dengan peraihan 41 poin.