Kalsel

Jelang Malam Tahun Baru, Banjir di Martapura Perlahan Naik Lagi

apahabar.com, MARTAPURA – Menjelang malam pergantian tahun baru, banjir di wilayah Martapura, Kabupaten Banjar naik lagi….

Kondisi banjir di Perumahan Berkat Alam Sekumpul, Bincau, Martapura air secara perlahan terus naik sejak siang tadi, Kamis (31/12). Foto-apahabar.com/HendraLianor

apahabar.com, MARTAPURA – Menjelang malam pergantian tahun baru, banjir di wilayah Martapura, Kabupaten Banjar naik lagi.

Padahal, sejak Selasa (29/12) sore, banjir perlahan mulai surut. Tapi sejak Kamis (31/12) siang, air secara perlahan naik.

“Mulai tadi siang banjir naik lagi. Ini sudah masuk lagi ke dalam rumah,” ujar Rahmawati, warga RT 01 Kelurahan Murung Keraton Martapura.

Begitu pun di Desa Tunggul Irang Martapura. “Banjir naik lagi. Ini sudah hampir masuk ke dalam rumah,” ujar Syarifah.

Ia menuturkan, sebelumnya banjir sampai rumah dengan ketinggian sejengkal.

Pun demikian di Perumahan Berkat Alam Sekumpul, Desa Bincau, Martapura. Jika sebelumnya sudah turun sekitar 30 CM, kini perlahan naik lagi.

“Sudah sekitar 10 CM naik sejak siang tadi. Semoga tidak sampai rumah kaya kemarin,” tutur Rizkiah.

Naiknya ketinggian air tak lepas dari intensitas hujan yang begitu tinggi tiap hari.

BPBD Kabupaten Banjar menyebut, musim hujan akan berlangsung sampai Maret 2021 mendatang.

“Sesuai prediksi dari BMKG, musim hujan sampai Maret nanti. Ini artinya bisa terus berlanjut,” ujar Sekretaris BPBD Banjar, Azhar Alamsyah, beberapa waktu lalu.

Oleh karena itu, ia mengimbau warga agar selalu waspada dan berhati-hati.