Sport

Jadwal Siaran Langsung Hari Ini: Inggris Lakoni Derby Britania Raya, Kroasia vs Republik Ceko

apahabar.com, JAKARTA – Derby Britania antara Inggris melawan Skotlandia, mewarnai salah satu pertandingan lanjutan Euro 2020,…

Inggris yang dikapteni Harry Kane saat melakoni partai sarat gengsi melawan Skotlandia di Stadion Wembley. Foto: The Star

apahabar.com, JAKARTA – Derby Britania antara Inggris melawan Skotlandia, mewarnai salah satu pertandingan lanjutan Euro 2020, Jumat hingga Sabtu (18-19/6).

Derby Britania itu terjadi di Grup D yang berlangsung di Wembley Stadium, London, Sabtu (19/6) dini hari.

Meskipun kedua negara menjadi bagian dari Britania Raya, rivalitas sepakbola di antara Inggris dan Skotlandia cukup kuat.

Duel Inggris melawan Skotlandia merupakan derbi internasional tertua di dunia. Tercatat pertama kali dimainkan di Glasgow di pertengahan 1872.

Oleh karena sudah tua, pertandingan Inggris versus Skotlandia disebut-sebut telah mewakili semua hal baik maupun buruk tentang sepakbola.

Wajar kalau Derby Britania menjadi salah satu pertandingan yang paling ditunggu. Terlebih bentrokan terakhir mereka di Euro sudah lewat seperempat abad lalu, ketika Inggris menang 2-0 di pertengahan 1996.

Gareth Southgate yang turut bermain dalam pertandingan itu, sekarang sudah menjadi pelatih Timnas Inggris.

“Pertandingan melawan Skotlandia selalu spesial untuk penggemar. Namun saya tidak termasuk pihak yang tidak menghormati dan menghargai Skotlandia,” tegas Southgate seperti dilansir BolaSport.

“Beberapa pemain kami adalah rekan satu klub dengan sejumlah pemain Skotlandia. Artinya mereka sudah tahu persis hal yang harus dilakukan,” imbuhnya.

Kedua negara mengantongi hasil berbeda di partai pertama. Inggris mengalahkan Kroasia dengan skor 1-0. Sementara Skotlandia ditekuk Republik Ceko 0-2.

Bermodal kemenangan itu, Inggris membutuhkan kemenangan untuk menaruh satu kaki di babak 16 besar. Begitupun Skotlandia yang harus menang untuk menjaga asa lolos dari Grup D Euro 2020.

Namun sebelum Derby Britania, lebih dulu bertanding Swedia melawan Slovakia dalam lanjutan Grup E di Stadion Saint Petersburg.

Dilanjutkan partai lain di Grup D antara Kroasia melawan Republik Ceko yang dilangsungkan di Stadion Hampden Park.

Berikut jadwal siaran langsung Euro 2020:

Jumat, 18 Juni 2021

Swedia vs Slovakia
Stadion Saint Petersburg
live MNCTV/iNews pukul 21.00 Wita

Sabtu, 19 Juni 2021

Kroasia vs Republik Ceko
Stadion Hampden Park
live RCTI pukul 00.00 Wita

Inggris vs Skotlandia
Stadion Wembley
live RCTI pukul 03.00 Wita