Jadwal Liga 1 Borneo FC vs Barito Putera: Derby Beda Misi

Misi berbeda diusung Borneo FC dan Barito Putera dalam partai bertajuk Derby Papadaan di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/1) pukul 19.00 Wita.

Rafael Silva mencetak brace dalam kemenangan Barito Putera atas Borneo FC di pertandingan putaran pertama Liga 1 musim 2022/2023. Foto: PT LIB

apahabar.com, SAMARINDA - Misi berbeda diusung Borneo FC dan Barito Putera dalam partai bertajuk Derby Papadaan di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/1) pukul 19.00 Wita.

Ini merupakan jilid kedua Derby Papapadaan di Liga 1 musim 2022/2023. Dalam pertemuan pertama, Borneo harus mengakui keunggulan Barito dengan skor 1-3.

Kemenangan Barito Putera tersebut diwarnai brace Rafael Silva, serta sebiji gol dari Rafael Gomes de Oliveira. Sedangkan satu-satunya gol Borneo dicetak Ahmad Nur Hardianto.

Memang atmosfer pertemuan kedua tampaknya tidak segreget pertandingan di putaran pertama. Diketahui Liga 1 musim 2022/2023 sudah menghapus regulasi degradasi, sehingga kedua klub tak perlu khawatir soal terlempar ke Liga 2.

Namun demikian, Borneo masih memiliki motivasi lantaran berpeluang menjadi juara. Punya satu pertandingan sisa, Pesut Etam mengemas 32 poin atau tertinggal 6 poin dari PSM Makassar di puncak klasemen sementara.

"Kemenangan menjadi sangat penting. Barito Putera sekarang bukan lagi lawan yang bisa dianggap enteng," papar Sekretaris Borneo FC, Farid Abubakar, seperti dilansir laman resmi klub.

"Kami akan bermain sebaik mungkin. Poin penuh tak hanya dibutuhkan untuk naik ke papan atas, tetapi juga ditunggu masyarakat sebagai kado di ulang tahun ke-63 Samarinda," imbuhnya.

Borneo FC sendiri seharusnya menghadapi Arema FC dalam pertandingan pembuka putaran kedua, Minggu (15/1). Namun pertandingan ini ditunda, karena ketiadaan stadion yang bisa digunakan Arema.

"Semua pemain dalam kondisi bagus. Kami sangat berharap Matheus Pato yang sempat cedera di akhir putaran kedua, kembali tajam melawan Barito Putera," harap Farid.

Andai dapat diturunkan, Pato berpeluang menjadi momok di pertahanan Barito. Statistik memperlihatkan striker berusia 27 tahun ini telah mencetak 12 gol dari 16 penampilan di Liga 1 musim 2022/2023.

Selain mempertaruhkan predikat klub terbaik di Kalimantan, Derby Papadaan jilid kedua juga menjadi kesempatan Ambrizal Umanailo memperlihatkan taring kepada mantan klub.

Ambrizal yang memperkuat Barito sejak 2019, memutuskan menyeberang ke Borneo FC di akhir paruh musim pertama Liga 1 2022/2023.

Itu merupakan periode kedua Ambrizal Umanailo bersama Borneo. Sebelumnya hijrah ke Barito Putera, gelandang berusia 26 tahun ini pernah memperkuat Pesut Etam dalam rentang 2018 hingga 2020.

Sementara Barito Putera juga berpeluang memberikan debut kepada Gustavo Henrique Barbosa Freire alias Gustavo Tocantins.

Sejak didatangkan dari Persikabo di bursa transfer kedua, penyerang kelahiran Brasil tersebut belum sekalipun mendapatkan menit bermain.

"Semua pemain dalam kondisi yang baik. Kami juga ingin mengubah situasi, karena memiliki kinerja yang baik dan hampir mencapai target," sahut pelatih Barito, Rodney Goncalves dalam konferensi pers prapertandingan.

"Setiap lawan sulit, tetapi saya percaya kami akan membuat kejutan dan membuat presentasi yang baik untuk meningkatkan kepercayaan diri," tegasnya.