Intip Gaya Hidup Deddy Corbuzier sampai Terpilih Jadi Letkol Tituler

Selebritas Deddy Corbuzier menerima pangkat kehormatan Letkol Tituler dari TNI AD. Bagaimana gaya hidupnya?

Sosok Deddy Corbuzier yang mendapat pangkat kehormatan Letkol Tituler. Foto: Dok. Tempo.

apahabar.com, JAKARTA - Selebritas Deddy Corbuzier menerima pangkat kehormatan Letkol Tituler dari TNI AD. Hal itu sebagaimana diketahui dari unggahan akun Instagram pribadi sang mentalis pada Jumat (9/12) lalu.

“Kebanggaan yang luar biasa, Penerimaan Pangkat Letnan Kolonel Tituler Angkatan Darat oleh Menhan @prabowo Yang disahkan oleh Panglima TNI @jenderaltniandikaperkasa dan KASAD @dudung_abdurachman,” tulisnya seraya menyertakan foto bersama Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto.

Terkait penyematan gelar ini, Juru Bicara Menhan, Dahnil Azhar Simanjuntak, mengungkapkan alasan terpilihnya Deddy Corbuzier. Dia menilai pria kelahiran 1976 itu punya kelebihan khusus soal komunikasi di media sosial.

Pria berkepala plontos itu memang terkenal sebagai seorang influencer dengan jumlah pengikut yang berlimpah di berbagai platform. Di Youtube, misalnya, konten podcast bertajuk Close The Door miliknya sukses mendatangkan 19 juta subscribers.

Konten podcast tersebut pun beragam, salah satunya sempat menyinggung soal gaya hidup sehat yang rutin diterapkan Deddy. Pola hidup demikian bahkan membantu sang influencer pulih lebih cepat saat terjangkit Covid-19.

Lantas, seperti apa gaya hidup dari publik figur yang baru-baru ini meraih pangkat Lekol Tituler? Merangkum berbagai sumber, berikut ulasannya:

Olahraga dan Jaga Pola Makan

Deddy Corbuzier diketahui memang sangat rajin berolahraga. Melalui sebuah konten di kanal YouTube-nya, dia mengaku melakukan aktivitas berupa latihan fisik di gym setiap hari. Meski begitu, dia mengatakan olahraga apa pun sebenarnya bisa menjaga pola hidup sehat.

“Olahraga 40 menit, dua hari sekali cukup. Olahraganya bebas,” beber mantan suami Kalina Ocktaranny itu, dikutip dari Kompas.com, Rabu (14/12).

Aktivitas fisik yang demikian, kata Deddy, juga mesti diimbangi dengan asupan makanan bergizi seimbang. Dia juga menyarankan untuk mengurangi konsumsi kudapan yang mengandung gula mengingat zat tersebut tidak baik bagi kesehatan.

Sebab itulah, Deddy pantang mengonsumsi minuman manis, alkohol, serta soda. Mengingat, minuman tersebut mengandung banyak gula yang bisa melemahkan imun tubuh kalau terlalu sering dikonsumsi.

Alih-alih sekadar melakukan diet ketat, Deddy menyarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan zinc. Sebab, zat ini bisa membantu menguatkan imun dan mengembalikan metabolisme tubuh.

Di samping mengatur pola makan, ayah Azka Corbuzier itu ternyata juga mengonsumsi vitamin. Lebih tepatnya vitamin D, mengingat khasiat zat ini sangat bagus untuk menjaga daya tahan tubuh.

Terakhir, untuk melengkapi tubuh yang bugar, Deddy memperhatikan pola tidurnya. Menurut dia, pola tidur haruslah baik supaya stres juga dapat dikelola dengan baik.

Demikianlah sekilas gaya hidup Deddy Corbuzier, sang influencer yang terpilih sebagai Letkol Tituler belakangan ini. Tertarik menirunya?