tanah bumbu

Intensitas Hujan Tinggi, Jalan Provinsi di Sekapuk Tanbu Terendam

apahabar.com, BATULICIN – Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan ruas Jalan Provinsi di Desa Sekapuk, Kecamatan Satui,…

Oleh Syarif
Kondisi jalan di Sekapuk, Kecamatan Satui. Foto-Kapolsek Satui

apahabar.com, BATULICIN – Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan ruas Jalan Provinsi di Desa Sekapuk, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu terendam.

Postingan video yang beredar dari para warga dan pengguna jalan menyebut air merendam jalan sekira 10 hingga 20 sentimeter, Kamis (12/8).

“Akibat hujan lebat Jalan Provinsi di Sekapuk terendam, namun kendaraan masih bisa melintasi dengan hati-hati,” ungkap warga dalam postingan videonya.

Kapolsek Satui, AKP Parman, saat dihubungi apahabar.com, mengatakan kondisi jalan masih aman.

“Aman, masih bisa dilewati,” kabarnya dalam pesan singkat.

Sementara itu Kepala BPBD Tanah Bumbu, Eryanto Rais, mengatakan belum mendapat laporan resmi dari Kades dan Camat setempat mengenai banjir.

“Biasanya genangan air yang terjadi di Sekapuk akan cepat surut apabila harinya panas,” ujarnya.

Eryanto mengimbau kepada warga agar tetap waspada terhadap fenomena alam khususnya curah hujan yang turun di wilayah tanah bumbu.

“Tetap waspada, apabila terjadi bencana banjir di desa atau kecamatan, agar segera melapor ke BPBD untuk dilakukan penanganan bencana banjir dan mengevakuasi masyarakat yang terkepung air di wilayahnya,” pungkasnya.