Tak Berkategori

Ingin Pesan Makanan Berbuka Puasa dan Sahur? Gunakan 7 Aplikasi Ini

apahabar.com, JAKARTA – Bulan puasa tahun ini, masyarakat merasakan suasana yang sangat berbeda karena imbauan berada…

Ilustrasi jasa pesan antar makanan. Foto-Shutterstock

apahabar.com, JAKARTA – Bulan puasa tahun ini, masyarakat merasakan suasana yang sangat berbeda karena imbauan berada di dalam rumah untuk mengurangi penyebaran virus corona.

Akhir pekan yang biasanya digunakan untuk berbuka puasa bersama dengan keluarga atau teman di luar rumah, kali ini sebaiknya dilakukan di dalam rumah saja, apalagi banyak tempat makan yang tutup atau tidak menyediakan makan di tempat selama pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Jika ingin merasakan makanan dari restoran untuk berbuka puasa, atau mungkin sahur, selama PSBB ini, berikut ini tujuh aplikasi yang bisa digunakan untuk memesan makanan.

1. Gojek
Aplikasi ojek daring di Indonesia terkenal menyediakan layanan pengantaran makanan, termasuk Gojek lewat layanan GoFood. Lewat layanan ini, pengguna bisa mencari restoran berskala besar sampai kedai pinggir jalan.

GoFood memiliki fitur Ganti Lokasi agar pengguna bisa mengirimkan makanan untuk keluarga atau teman yang tinggal di luar kota. Selama bulan Ramadhan ini, Gojek mendorong pengguna mereka untuk berbagi makanan dengan orang-orang yang membutuhkan lewat layanan GoFood.

2. Grab
Aplikasi Grab juga terkenal dengan layanan GrabFood, Ramadhan ini mereka meluncurkan fitur Pesanan Terjadwal agar pengguna bisa mengatur waktu pemesanan makanan sesuai dengan kebutuhan mereka.

Fitur Pesanan Terjadwal di GrabFood bisa digunakan mulai dua jam sampai dua hari sebelum waktu pemesanan. Grab juga menyediakan program berbagi untuk Ramadhan kali ini, pengguna bisa membelikan makanan untuk mitra pengantar di rumah makan yang berpartisipasi dalam program ini.

3. Shopee
Platform dagang ini juga berisi sejumlah pedagang yang menjual makanan siap santap, dengan ketentuan pemesanan, misalnya nasi goreng. Sebelum memesan, baca baik-baik penjelasan dari pedagang di bagian deskripsi dan ikuti petunjuk pemesanan.

Biasanya pedagang meminta pesanan dibuat H-1 dan makanan akan diantar dengan layanan kurir instan dari layanan ojek daring.

4. Kulina
Aplikasi Kulina menyediakan layanan berlangganan makanan baik untuk perorangan maupun berkelompok, biasanya untuk makan siang. Keuntungan berlangganan makanan katering seperti ini, pengguna tidak perlu memikirkan variasi makanan karena Kulina mengganti menu setiap hari.

5. Yummybox
Aplikasi Yummybox juga menyediakan langganan katering makanan dengan berbagai kategori, mulai dari makanan a la restoran sampai makanan untuk diet keto.

Untuk bulan Ramadhan kali ini, Yummybox menyediakan langganan Ramadhan Delight untuk paket makanan berbuka, minimal untuk pemesanan selama lima hari. Makanan yang diantar akan berbeda setiap hari.

6. Sayurbox
Layanan Sayurbox terkenal sebagai tempat pemesanan sayuran dan bahan makanan segar, namun, sebenarnya mereka juga menyediakan makanan siap santap yang berbasis sayuran.

Di kategori Ijoijo, pengguna bisa menemukan aneka salad, sandwich dan buah potong. Untuk memesan lewat Sayurbox, pengguna akan diminta untuk mengisi tanggal pengiriman untuk memastikan makanan masih dalam keadaan segar.

7. Lemonilo
Platform belanja khusus bahan makanan ini terkenal dengan jargon makanan sehat. Lemonilo memiliki kategori khusus untuk katering makanan, terutama untuk pengguna yang sedang dalam program menurunkan berat badan.

Sama seperti Sayurbox, pengguna diminta untuk mengisi tanggal pengiriman agar makanan sampai dalam keadaan segar.(Ant)

Editor: Aprianoor