News

Ingin Buat Kejutan Ulang Tahun Naufal Ke-11, Sang Ibu Justru Terkejut Dengar Kematian Anaknya

apahabar, JAKARTA – Pelajar SDN Kota Baru II & III, Naufal Shidqi As-Shaqib, yang menjadi korban…

Rumah Sakit Ananda, menjadi salah satu rumah sakit yang menjadi rujukan korban kecelakaan maut di SDN Kota Baru II & III. Foto: BS/apahabar.com

apahabar, JAKARTA - Pelajar SDN Kota Baru II & III, Naufal Shidqi As-Shaqib, yang menjadi korban kecelakaan maut di Bekasi, meninggal dunia bertepatan dengan hari lahirnya. Bocah berusia tepat 11 tahun itu pergi meninggalkan keluarganya.

Keluarga tak pernah membayangkan putra kesayangan yang baru duduk di kelas 5 SD tersebut justru pergi meninggalkan mereka begitu cepat. Sang ibu yang awalnya ingin membuatkan kejutan untuk Naufal, justru terkejut dengan kabar kematian putra bungsunya.

Syahroni, paman korban mengatakan, di ulang tahunnya yang ke-11, memiliki permintaan agar disampaikan kepada neneknya untuk dibuatkan nasi kuning di momentum ulang tahunnya Naufal.

“Tapi karena uangnya belum cukup neneknya menambah uang jajan jadi Rp20 ribu. Tapi uang itu dikembalikan lagi sama Naufal,” kata Syahroni saat ditemui apahabar.com di Rumah Sakit Ananda, Kamis (1/9).

Meski sama neneknya sempat diberikan uang jajan sebesar Rp20 ribu, Naufal justru malah mengembalikannya dan tetap minta dibuatkan nasi kuning. Demi meredam kekecewaan Naufal, kepada sang nenek, ibunya mengungkapkan ingin membuat kejutan saat Naufal pulang sekolah.

“Nggak tahunya Naufal yang membuat kejutan orang tuanya, dia kembali kepada Allah SWT,” tambah Syahroni.

Saat mendengar kejadian kecelakaan, keluarga melakukan pencarian Naufal ke sejumlah rumah sakit di Bekasi. Minimnya informasi yang didapat, membuat pihak keluarga sempat kebingungan mencari keberadaan Naufal.

“Akhirnya ketemu di RS Ananda, saya kenal dari kaus dalam warna kelabu dan sepatunya. Karena mukanya rusak jadi keluarga tidak mengenali,” ungkapnya.

Diketahui, Naufal meninggal di lokasi kejadian karena tertimpa tiang BTS setelah dihantam truk kontainer kemarin pagi, Rabu (31/8).

Setelah diidentifikasi keluarga, jenazah Naufal dibawa ke rumah duka tak jauh dari lokasi kecelakaan di Rawa Pasung, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Bekasi Barat, Bekasi, Jawa Barat.

Reporter: Dian Finka