Kalsel

Imbauan RSUD Ulin: Sinar Matahari dan Tidur Cukup

apahabar.com, BANJARMASIN – Manajemen RSUD Ulin menerbitkan sejumlah imbauan supaya terhindar dari virus Corona atau Covid-19….

Masyarakat diminta memerhatikan kesehatan dan kestabilan tubuh di masa-masa darurat Corona ini. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Manajemen RSUD Ulin menerbitkan sejumlah imbauan supaya terhindar dari virus Corona atau Covid-19.

Menurut Dirut RSUD Ulin Suciati, kesehatan dan kestabilan tubuh di masa-masa darurat Corona penting untuk diperhatikan.

“Bagi masyarakat, lebih baik menjaga kesehatan dirinya dengan makan yang bergizi cukup,” ujar Suciati kepada apahabar.com.

Dia menyarankan supaya tetap memenuhi kebutuhan gizi harian. Buah dan serat sayur perlu menjadi asupan.

Selain itu tidur yang cukup, yakni dengan durasi minimal 8 jam sehari. Yang utama tubuh mesti kena sinar matahari.

Sumber Vitamin D yang berasal dari matahari akan menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap kuat sehingga bisa melawan virus dan bakteri penyebab penyakit.

“Kalau kurang tidur, makan gak teratur stamina turun virus apapun cepat masuk,” kata Suci.

Sekadar informasi, saat ini Pemprov Kalsel telah menyiapkan dua rumah sakit rujukan COVID-19. Yakni RSUD Ulin di Banjarmasin dan RSUD H Boeyasin di Pelaihari.

Menangani tujuh pasien suspect Corona, RSUD Ulin sendiri bakalan menambah ruang isolasi.

RS milik Pemprov Kalsel kini menangani enam dari tujuh orang pasien rujukan. Mereka mengalami gejala mirip Covid-19.

“Kalo obat-obat insyaallah cukup, ruangan karena ada 10 dan ada 7 pasien mudahan gak nambah, tapi ini sudah dipersiapkan (ruang), eks struk center,” kata Suciati seperti diwartakan sebelumnya.

Mempersiapkan tambahan ruang isolasi Corona itu bekas bangunan Struk Center, yakni Ruang Seruni bakal disulap.

Renovasi, kata Suci, akan mengunakan dana alokasi khusus dari Kementerian Kesehatan.

Dipilihnya bekas bangunan lama itu untuk mengefisienkan waktu. Ketimbang membangun ruangan baru.

Ruang Seruni itu diproyeksikan mampu menampung 10 ruang inap baru. Memiliki pipa filter udara, monitor dan sekira enam ruang isolasi biasa.

“Untuk sementara ini pasien rujukan suspect Corona menempati ruang isolasi Bougenville,” tandas Suci,

Selain melaporkan soal kesiapan ruangan, RSUD Ulin sudah mempersiapkan dokter khusus.

“Bapak ibu sekalian, berdoa semoga tidak ada di Bumi Antasari [Kalsel] ini, mudah-mudahan yang ada di Indonesa cepat sirna. Mengenai Dokter, dokter parunya kita ada lima, dokter penyakit dalam-nya juga banyak, dokter anastesi dan jantung lengkap semua dokternya,” sambung Suci.

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Fariz Fadhillah

Catatan Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, silakan hubungi Hotline Dinas Kesehatan Kalsel 082157718672 atau ke nomor 082157718673.