Kalsel

HUT Bhayangkara Ke 73, Polda Kalsel Panen Ucapan Selamat

apahabar.com, BANJARMASIN – Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan mendapat doa dan ucapan Dirgahayu Bhayangkara ke 73 dari…

Spanduk ucapan selamat dari Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel pada HUT Bhayangkara ke 73 di kawasan rumah dinas Gubernur, Komplek Mahligai Pancasila.Foto-apahabar.com/Eddy Andriyanto

apahabar.com, BANJARMASIN – Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan mendapat doa dan ucapan Dirgahayu Bhayangkara ke 73 dari berbagai elemen khususnya di kota Banjarmasin. Ucapan selamat, baik melalui spanduk maupun banner kini bertebaran di beberapa titik.

Pantauan apababar.com, baliho besar berisi ucapan selamat HUT Bhayangkara di kawasan rumah dinas Gubernur Kalsel, Komplek Mahligai Pancasila.

Kemudian sepanjang ruas jalan Letjen S Parman Banjarmasin. Spanduk ucapan selamat hari ulang tahun Bhayangkara tersebut dipasang oleh sejumlah instansi dan beberapa perusahan yang berada di Kalsel.

Spanduk yang bertuliskan "Hari Bhayangkara ke 73 Dengan semangat promoter pengabdian Polri untuk masyarakat, Bangsa dan Negara, Dirgahayu Polri" merupakan bentuk apresiasi dari mitra Polri.

Kalimat itu juga memberikan selamat dan pujian kepada Polri yang selama ini memberikan layanan terbaik dan profesional kepada masyarakat.

Mendapat sambutan luar biasa dari berbagai lembaga pemerintahan serta sejumlah perusahaan itu, Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifai menyampaikan banyak terima kasih.

“Ya, Alhamdulillah saya lihat sendiri, ada banyak spanduk di pinggir Jalan yang dibuat oleh berbagai instansi dan perusahaan lokal dalam memberikan apresiasinya terhadap Polri pada Hut Bhayangkara ke 73 tahun 2019," terang Rifai kepada apahabar.com di Banjarmasin.

Dengan dipasangnya spanduk tersebut, kata Rifai, Polri siap memperkuat solidaritas dalam bekerjasama dengan instansi pemerintah dan berbagai perusahaan daerah di bidang Kamtibmas serta bekerja secara profesional dalam melaksanakan tugas sebagai penegak hukum.

“Semoga apresiasinya serta ucapan selamatnya akan menjadikan Polri lebih profesional, maju serta memberikan pelayanan terbaik," tandasnya.

Polda Kalimantan Selatan sendiri bakal menggelar puncak upacara HUT Bhayangkara ke 73 pada tanggal 10 Juli 2019 di lapangan SPN Banjarbaru.

Baca Juga: Warga Berharap Pemerintah Bantu Kembangkan Danau Seran

Baca Juga: Arraudah Qurratu Ainie: Dari Atlet Basket hingga Putri Pariwisata Kalsel 2019

Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Muhammad Bulkini