Kalsel

Hujan Turun, Rumah Camat Barabai di Batara Terbakar

apahabar.com, BARABAI – Kobaran api di atap salah satu rumah bikin geger warga Desa Ilung, Batang…

Rumah milik Camat Barabai, Jainudin di Desa Ilung Pasar Lama RT 1 ludes terbakar. Foto Pelda Riyanto for apahabar.com

apahabar.com, BARABAI – Kobaran api di atap salah satu rumah bikin geger warga Desa Ilung, Batang Alai Utara (Batara), Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Sabtu (12/10).

Belakangan diketahui rumah tersebut milik Camat Barabai, Jainudin yang beralamat di Desa Ilung Pasar Lama RT 1.

“Pukul 15.45 api berkobar dari atap rumah Pak Zainudin,” kata PLH Danramil 1002/02 Ilung, Pelda Riyanto, kepada apahabar.com, Sabtu malam.

Saat api menyala, kata Riyanto, korban serta keluarga berada di dalam rumah. Tercatat 5 jiwa di dalam rumah itu.

Mengetahui api sudah berkobar, lanjut Riyanto, korban pun berteriak minta pertolongan.

Selanjutnya, warga berdatangan dengan peralatan seadanya untuk memadamkan api.

Angin kencang serta bahan bangunan yang terbuat dari kayu membuat warga kesulitan memadamkan api.

Sekitar 30 menit api baru bisa dikuasai dengan bantuan 10 unit damkar. “Sekitar 85 persen bagian rumah terbakar,” kata Riyanto.

Proses pemadaman berlangsung dramatis. Mengingat hujan lebat baru mengguyur usai api berhasil dipadamkan.

Dugaan sementara, api berasal dari korsleting arus listrik. Sementara kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

“Penyebab itu masih tahap penyelidikan oleh Polsek Batara,” terang Riyanto.

Rumah milik Camat Barabai, Jainudin di Desa Ilung Pasar Lama RT 1 ludes terbakar. Foto Pelda Riyanto for apahabar.com

Baca Juga:Kebakaran Kuin Utara, Diduga Akibat Lilin yang Nyala Saat Listrik Padam

Baca Juga:Kerugian Akibat Kebakaran di Teweh Diperkirakan Capai Ratusan Juta

Reporter: HN LazuardiEditor: Fariz Fadhillah