Hujan Sejak Pagi, Kotabaru Masih Aman Genangan

Sejumlah wilayah termasuk di kawasan pusat Kotabaru, Kalsel, diguyur hujan, Kamis (13/7).

Oleh Masduki
Siring laut Kotabaru salah satu lokasi wisata unggulan di Bumi Saijaan. Foto-apahabar.com/Masduki

apahabar.com, KOTABARU - Sejumlah wilayah termasuk di kawasan pusat Kotabaru, Kalsel, diguyur hujan, Kamis (13/7).

Hujan dengan intensitas ringan dan sedang mengguyur Kotabaru sejak pagi hari hingga menjelang siang.

Menyikapi kondisi itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotabaru Hendra Indrayana memastikan wilayah Kotabaru masih aman akan genangan, sebab intensitas hujan masih ringan.

"Sampai saat ini wilayah kita masih aman, karena nampaknya hujan tidak dibarengi dengan pasang air laut," ujarnya, kepada apahabar.com, Kamis (13/7) siang.

Baca Juga: Hari Kedua Operasi Patuh Intan di Tabalong, Puluhan Pengendara Terjaring Razia

Baca Juga: Hujan Buatan di Kalsel Belum Manjur, Karhutla Masih Jadi Ancaman

Sementara Pengamat Meteorologi dan Geofisika Stasiun Meteorologi Gusti Sjamsir Alam Kotabaru, Hairul Zulkifli, mengatakan guyuran hujan akan terjadi hingga 16 Juli 2023. Itu sesuai dengan prediksi BMKG Kalsel.

Oleh sebab itu, sambung dia, informasi peringatan dini berkenaan potensi cuaca di Kotabaru telah disebarluaskan melalui media sosial.

Bagi masyarakat yang ingin mengetahui situasi atau potensi cuaca terkini juga dipersilakan menghubungi nomor kontak petugas di nomor 08115578787.

"Hal itu dilakukan agar masyarakat bisa waspada akan potensi bencana terkait peringatan dini cuaca, sehingga bisa mengantisipasi potensi dampak yang terjadi," pungkas Zulkifli.