Tak Berkategori

HSS Peringati HKSN 2018

apahabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs Akhmad Fikri beserta istri menghadiri acara Hari…

Bupati Drs Akhmad Fikri menyerahkan beberapa bantuan sosial kepada keluarga penerima manfaat, diantaranya mulai dari para lansia serta anak yatim. Foto-Nasrullah

apahabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs Akhmad Fikri beserta istri menghadiri acara Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2018, yang digelar keluarga besar yang memiliki kepedulian terhadap masalah-masalah sosial, Selasa (18/12/2018), bertempat di halaman kantor Dinsos HSS.

Di kegiatan itu, bupati menyerahkan beberapa bantuan sosial kepada keluarga penerima manfaat, diantaranya mulai dari para lansia serta anak yatim. Selain itu, diberikan penghargaan kepada potensi dan sumber kesejahteraan sosial di HSS.

Dalam sambutannya Bupati HSS, Akhmad Fikri mengatakan, diharapkan sebagai ujung tombak bersama, untuk terus berbuat yang terbaik dan meningkatkan rasa empati kepada masyarakat yang membutuhkan penanganan dari pemerintah.

Baca Juga :Kereta Api Banjarmasin-Tabalong: Paman Birin Komunikasi dengan Investor Jepang

"Kesetiakawanan sosial itu perlu adanya langkah-langkah yg lebih komplit kedepan. Untuk itu saya mengajak kepada kita semua yg memiliki kelebihan untuk terus berbagi kepada mereka yg saat ini memerlukan bantuan," katanya Akhmad Fikri.

Foto-apahabar.com/Nasrullah

Pemerintah memiliki keterbatasan, namun dari pihaknya berharap dapat menggali potensi-potensi lain kedepan, untuk menambah apa yang telah diberikan oleh pemerintah.

"Tadi kita serahkan bantuan-bantuan kepada penerima program pemerintah dan tentunya ini masih memerlukan bantuan-bantuan kita semua. Sehingga dalam kesempatan ini kami mengajak kepada semua, yang memiliki kelebihan untuk memulai dapat berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan," ujarnya.

Selain itu, bupati menandaskan, kepada potensi-potensi dan sumber kesejahteraan sosial binaan dinas sosial, pihaknya memberikan penghargaan sekaligus ucapan terima kasih atas darma baktinya selama ini.

"Hari ini perwakilan potensi sosial bisa berlenggak lenggok dihadapan kita, namun besok atau hari ini setelah acara mereka akan menemui masyarakat yang memang memerlukan pendampingan, tanpa mengenal waktu bahkan tanpa mengenal lelah," tandasnya.

Baca Juga :Laporan ke Ombudsman Didominasi CPNS

Reporter : NasrullahEditor : Aprianoor