Sport

HSS Diguyur Hujan, Kejurprov Perpani 2021 Tetap Berlangsung

apahabar.com, KANDANGAN – Hari kedua pelaksanaan Kejurprov Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) di Kabupaten Hulu Sungai Selatan…

Oleh Syarif
Kejurprov Perpani tahun 2021 di lapangan sepakbola SMA Negeri 2 Kandangan, HSS. Foto-apahabar.com/Nuha

apahabar.com, KANDANGAN – Hari kedua pelaksanaan Kejurprov Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) terus berlangsung, meskipun diguyur hujan deras, Senin (20/12).

Cuaca hujan yang terjadi sejak pagi hingga sore tak membuat para atlet dari 13 kabupaten dan kota di Kalimantan Selatan itu mengendurkan semangat dalam meraih prestasi.

Tercatat sebanyak 273 atlet putra dan putri masing-masing perwakilan daerah mengikuti Kejurprov Perpani 2021 dengan tema ‘Menuju Prestasi Olahraga Sunnah di Bumi Rakat Mufakat’.

Ketua Perpani HSS, Hery Rosadi, mengatakan ini merupakan hari kedua mempertandingkan divisi compound. Sementara sehari sebelumnya, sudah dipertandingkan divisi recurve.

Selanjutnya akan dipertandingkan divisi nasional (21/12), jemparingan (22/12), berabow (23/12), dan Jumat (24/12) untuk hari cadangan.

“Hari ini hujan, jadi ada kendala sedikit, tapi semua pertandingan tetap dilanjutkan,” jelas Hery Rosadi.

Dijelaskannya, Perpani HSS menargetkan sebanyak 6 medali emas kepada atlet Bumi Rakat Mufakat yang mengikuti lomba.

“Kami optimistis atlet HSS akan meraih hasil yang maksimal. Ini juga untuk persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalsel XI di HSS,” yakin Hery.

Berdasarkan data sementara, emas kategori putera sesion 1 diraih Banjarbaru, sesion 2 dimenangi Tabalong, aduan Banjarbaru dan beregu Banjar.

Sedangkan juara kategori puteri medali emas sesion 1 dan 2, aduan, regu serta mix team berhasil diborong Tanah Bumbu.

Atlet cabang olahraga panahan meraih medali emas, perak dan perunggu dalam Kejurprov Perpani 2021. Foto-apahabar.com/Nuha