Kalsel

Hindari Pengumpulan Massa, MTQ ke-52 Banjarmasin Digelar Sederhana

apahabar.com, BANJARMASIN – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-52 tingkat Kota Banjarmasin resmi dibuka, Jumat…

MTQ di Banjarmasin digelar sederhana. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-52 tingkat Kota Banjarmasin resmi dibuka, Jumat (20/3).

Namun berkumpulnya massa dibatasi, mengingat Kota Banjarmasin tengah bertahan melawan masuknya virus Corona atau COVID-19.

"Hal ini sebagai langkah dan upaya untuk mendukung dan membantu menghambat penyebaran COVID-19,” ujar Kepala Kanwil Kemenag Banjarmasin Muhammad Rofi'i.

Lebih lanjut, ia mengatakan pembatasan juga mengarah kepada tempat pelaksanaan MTQ. Lokasi MTQ tidak difokuskan pada satu titik saja. Ditambah waktu pelaksanaan selama tiga hari terhitung dari Jumat hingga Senin (23/3).

"Kita tidak bisa mengontrol siapa yang hadir di MTQ. Makanya kita mencegah dengan melakukan langkah itu," katanya

"Pada prinsipnya lebih baik mencegah daripada mengobati," tegasnya.

Sementara itu, Camat Banjarmasin Barat Karlina berharap, dengan adanya kegiatan Banjarmasin mendapat keberkahan dari Allah dan terhindar dari segala macam bencana, termasuk virus.

"Untuk para peserta jangan pernah kendor dan bawa nama baik kecamatan yang memberikan kepercayaan kepada kalian dalam mengikuti ajang ini untuk mewakili tingkat provinsi," tekannya.

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Syarif