Kalteng

Hidupkan Kembali UMKM Saat Pandemi, DWP Kapuas Gelar Bazar

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kapuas, Kalteng menggelar bazar usaha mikro kecil…

Ketua DWP Kabupaten Kapuas Apolonia Septedy saat meninjau stand bazar UMKM. Foto-apahabar.com/Irfansyah

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kapuas, Kalteng menggelar bazar usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), Senin (30/8).

Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Kecamatan Selat, Kapuas tersebut dibuka oleh Ketua DWP Kapuas Apolonia Septedy.

Apolonia mengatakan, tujuan pihaknya menggelar bazar UMKM untuk menghidupkan kembali usaha mikro kecil dan menengah di masa pandemi Covid-19.

“Karena kita ketahui sendiri bahwa berjalan dua tahun ini UMKM sangat terdampak akibat Covid-19. Apalagi adanya PPKM level IV di mana operasional UMKM juga dibatasi,” katanya.

Karenanya, lanjut Ketua DWP Kapuas pihaknya akan terus mendorong pelaku UMKM di daerah setempat dengan selalu melibatkan mereka dalam kegiatan DWP.

“Kami berharap UMKM di Kapuas dapat hidup kembali dan bersinar walaupun di masa pandemi Covid-19,” ujar Apolonia.

Sementara itu Camat Selat Yaya Setiabudi juga berharap, dengan dilaksanakan bazar tersebut pelaku usaha UMKM di dapat bangkit kembali dan bersemangat dalam menjalankan usahanya.

“Semoga usaha UMKM di wilayah Kecamatan Selat dapat hidup kembali dan tetap bersemangat dalam menjalankan usahanya,” harap Yaya Setiabudi.