Sport

Hasil Latihan Bebas Pertama MotoGP Doha: Aleix Espargaro Bawa Aprilia Paling Cepat

apahabar.com, DOHA – Pebalap Aprilia Gresini, Aleix Espargaro, tercepat dalam sesi latihan bebas pertama MotoGP Doha…

Aleix Espargaro menjadi pebalap tercepat dalam latihan bebas pertama MotoGP Doha di Sirkuit Qatar. Foto: Motorsport

apahabar.com, DOHA - Pebalap Aprilia Gresini, Aleix Espargaro, tercepat dalam sesi latihan bebas pertama MotoGP Doha 2021, Jumat (2/4).

Melaju di Sirkuit Losail, pria kelahiran Spanyol itu sukses mencatatkan waktu putaran 1 menit 54,779 detik.

“Setelah melakukan banyak hal di satu sirkuit, maka lebih mudah melakukan kesalahan daripada meningkatkan diri,” sahut Aleix Espargaro seperti dilansir Motorsport.

“Kami sudah mencoba mengurangi kesalahan dengan memperbaiki kinerja ban depan, sembari kembali ke garasi dengan motor dalam kondisi utuh,” imbuhnya.

Kendati demikian, Aleix Espargaro patut waspada karena tidak unggul jauh dari Alex Rins di peringkat kedua. Pebalap Suzuki Ecstar ini hanya tertinggal 0,060 detik.

Sementara posisi ketiga menjadi milik Maverick Vinales. Pemenang MotoGP Qatar 2021 ini hanya tertinggal 0,085 detik di belakang Aleix Espargaro.

Ducati masih menyimpan potensi di Losail, ketika Jorge Martin menyelesaikan latihan bebas pertama di posisi keempat.

Jorge Martin mencatatkan waktu putaran 1 menit 55,019 detik, sekaligus mengungguli Franco Morbidelli dan Danilo Petrucci di peringkat selanjutnya.

Franco Morbidelli sempat mengalami masalah. Asap keluar begitu pekat dari knalpot, sehingga harus dikibarkan bendera hitam.

Sementara Fabio Quartararo menuntaskan sesi latihan bebas pertama di posisi ketujuh, mengungguli juara dunia bertahan Joan Mir.

Kemudian Stefan Bradl mengamankan posisi kesembilan untuk Repsol Honda Team. Melengkapi jajaran sepuluh besar adalah Takaaki Nakagami.

Di sisi lain, Johann Zarco mengalami kecelakaan di tikungan 5. Pebalap Ducati Pramac ini di urutan terbawah.

Valentino Rossi tampaknya masih kesulitan. Hanya menorehkan waktu putaran 1 menit 55,925 detik, The Doctor tertinggal 1,146 detik dari Aleix Espargaro.