liga spanyol

Hasil La Liga: Duel Ketat Girona dan Real Madrid Diintip Barcelona

Hasil La Liga Spanyol 2023/2024 pekan ke-21 tak memunculkan kejutan

Girona sukses bertahan di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol 2023/2024. Foto: marca

apahabar.com, JAKARTA – Hasil La Liga Spanyol 2023/2024 pekan ke-21 tak memunculkan kejutan. 

Tiga tim papan atas klasemen sementara kompak meraih kemenangan di pertandingan kali ini.

Girona tampil luar biasa saat menjamu Sevilla di Estadi Municipal de Montilivi, Senin (22/1) dini hari WIB. Tim kuda hitam itu berhasil menang telak 5-1 atas tamunya tersebut. 

Meski Sevilla lebih dulu unggul lewat Romero Lemal (10'), Girona berhasil membalasnya dengan lima gol berkat hattrick Artem Dovbyk (13', 15', 19'), Viktor Tsygankov (56'), dan Christian Stuani (89'). 

Baca Juga: Jadwal La Liga Malam ini: Real Madrid dan Girona Main di Kandang

Hasil tersebut membuat Girona masih bertahan di puncak klasemen sementara dengan 52 poin dari 21 pertandingan, unggul satu angka dari Real Madrid di posisi kedua.

Sementara Barcelona masih bertahan di urutan ketiga dengan 44 poin. Namun, keduanya masih memiliki satu tabungan laga lebih banyak.

Real Madrid dan Barcelona juga berhasil menambah poin maksimal di pekan ini. Los Blancos sukses  mengalahkan Almeria 3-2 di Santiago Bernabeu, Minggu (21/1) malam. 

Bertanding di kandang sendiri, tim asuhan Carlo Ancelotti ini sempat tertinggal dua gol dari Largie Ramazani (1') dan Edgar Gonzalez (43') di babak pertama.

Baca Juga: Lewat Babak Tambahan, Atletico Singkirkan Real Madrid di Copa Del Rey

Beruntung, Los Blancos bangkit di babak kedua dan membalikkan keadaan melalui gol Jude Bellingham (57') dari titik penalti, Vinivicus Junior (67') dan Dani Carvajal (90+9').

Sementara Barcelona sukses mempermalukan Real Betis di kandangnya, Estadio Benito Villa Marin, dengan skor 4-2.

Gol Blaugrana berhasil dicetak oleh hattrick Ferran Torres (21', 48', 90+2') dan satu assist kepada Joao Felix (90). Sementara Real Betis hanya membalas dua gol yang diborong Isco (56', 59').