Sport

Hasil BRI Liga 1: Tira Persikabo Pupuskan Kemenangan Madura United

apahabar.com, TANGERANG – Unggul lebih dulu, Madura United harus puas berbagi poin dengan Tira Persikabo di…

Pertandingan Madura United versus Tira Persikabo berakhir imbang, Jumat (3/9), Foto: Okezone

apahabar.com, TANGERANG – Unggul lebih dulu, Madura United harus puas berbagi poin dengan Tira Persikabo di pekan pertama BRI Liga 1, Jumat (29/9).

Bermain di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Madura United cukup berhasil mendominasi permainan.

Namun gol yang ditunggu-tunggu baru terjadi di menit 40. Diawali pergerakan Novan Sasongko dari kiri, lalu mengumpan ke kotak penalti.

Bola umpan Novan sempat ditepis kiper Syahrul Fadil, tapi bola mengarah kepada Hugo Gomes dos Santos Silva alias Jaja.

Selanjutnya mantan pemain Timnas U-20 Brasil tersebut tinggal mendorong bola ke gawang.

Memasuki babak kedua, Tira Persikabo memasukan Ahmad Nufiandani untuk menggantikan posisi Gilang Ginarsa.

Hanya kehadiran Ahmad Nufiandani belum memberikan dampak terlalu besar. Hingga menit 50, penguasaan bola masih dipegang Madura United.

Namun demikian, Tira bukan tanpa peluang. Salah satunya diperoleh di menit 56 melalui serangan balik.

Roni Sugeng yang terakhir menguasai bola, melepas tendangan keras dari kotak penalti. Namun bola masih melaju tipis di samping gawang.

Kegagalan itu akhirnya dibayar tuntas Roni Sugeng di menit 60, ketika berhasil mengkreasikan gol penyama.

Awalnya Sugeng melakukan tendangan dari dalam kotak penalti. Bola sejatinya sempat ditepis kiper Muhammad Ridho.

Selanjutnya bola yang bergerak liar di dalam kotak penalti, berhasil disambar Ahmad Nufiandani

Berusaha mengembalikan keunggulan, Madura United memasukan dua pemain sekaligus di menit 82.

Slamet Nur Cahyo masuk menggantikan Silvio Escobar, sedangkan Samuel Simanjuntak mengisi posisi Asep Berlian.

Akan tetapi perubahan tersebut belum bisa merubah keadaan. Madura United dan Tira Persikabo harus puas mengakhiri pertandingan dengan hasil 1-1.