Sport

Hasil BRI Liga 1: Sempat Tertinggal, Borneo FC Paksa Bali United Berbagi Poin

apahabar.com, JAKARTA – Unggul lebih dulu, Bali United gagal mendulang poin penuh akibat ditahan Borneo FC…

Bali United harus puas dengan 1 poin akibat kecolongan gol telat Borneo FC di Indomilk Arena. Foto: Borneo FC

apahabar.com, JAKARTA – Unggul lebih dulu, Bali United gagal mendulang poin penuh akibat ditahan Borneo FC dalam lanjutan BRI Liga 1, Selasa (28/9) malam.

Pertemuan kedua klub di Indomilk Arena, Tangerang, berlangsung cukup datar. Bahkan tak banyak peluang yang dapat dihasilkan di babak pertama.

Ilija Spasojevic yang diandalkan di lini depan Bali United, sulit melepaskan diri dari barisan pertahanan Borneo FC.

Sementara Borneo FC yang lebih banyak ditekan, juga memilih bermain menunggu. Mereka seperti mencari momentum yang tepat untuk melakukan serangan balik.

Lantas di babak kedua, Bali United melakukan perubahan strategi. Pelatih Stefano Cugurra menarik keluar Stefano Lilipaly dan memasukkan Eber Bessa.

Terbukti Eber Bessa berkontribusi atas gol Bali United di menit 47. Tendangan bebas yang dilepas Bessa, berhasil diteruskan Ilija Spasojevic ke gawang Pesut Etam.

Sementara Borneo FC hampir tidak memiliki peluang, setidaknya hingga menit 75 . Aliran bola selalu terputus di tengah lapangan.

Namun satu peluang yang datang di menit 83, berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Borneo FC.

Seusai bergerak menghindari kawalan lawan di dalam kotak penalti, Terens Puhiri dengan jitu mengarahkan bola ke sudut gawang.

Hanya menambah 1 poin, Bali United yang mengantongi 11 poin masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1.

Sementara Borneo FC yang mengantongi 6 poin dari 5 pertandingan, tertahan di posisi kesembilan.