Tak Berkategori

Harga Bahan Pokok Naik, Pembeli di Dua Pasar Mengeluh

apahabar.com, BANJARBARU – Harga bahan pokok merangkak naik  di sejumlah pasar sekitar Banjarbaru, Senin (6/5) sore. apahabar.com mendatangi beberapa…

Seorang pedagang bahan pokok menunggu jualannya. Foto-AHC06

apahabar.com,BANJARBARU –Harga bahan pokok merangkak naik di sejumlah pasar sekitar Banjarbaru, Senin (6/5) sore.

apahabar.commendatangi beberapa pedagang di pasar Bauntung Banjarbaru dan pasar Intan Martapura, di keduanya hampir semua pedagang mengeluhkan tentang kenaikan harga bahan pokok.

Bukan hal baru lagi jika tiap Ramadan tiba selalu ada kenaikan harga, contohnya harga bawang merah dan bawang putih yang sudah melonjak sebelum tibanya bulan ramadan.

Saat ini, harga bahan pokok di Pasar Bauntung Banjarbaru, seperti bawang merah mencapai Rp38 ribu per kilogram, bawang putih Rp60 ribu per kilogram, gula Rp14 ribu per kilogram, ayam Rp40 ribu, cabai Rp55 ribu per kilogram dan sayur mayur mengalami kenaikan 1000 rupiah dari harga awalnya.

Adapun kenaikan yang dialami bawang putih dan bawang merah sudah terjadi sebelum bulan Ramadan, sedangkan kenaikan untuk ayam, gula, cabai dan sayur mayur terjadi dalam 3 hari ini.

“Naik semua ini, kalau bawang sudah dari lama waktu musim pemilu, kalau ayam, gula, cabai, sayur mayur baru 3 harian lah,” ujar Dewi, salah seorang pedagang di pasar Bauntung Banjarbaru.

Selain Dewi, pedagang lainnya juga mengeluhkan kenaikan tersebut. satu di antaranya bernama Aman.

“Bawang putih yang naik terus, sekarang Rp60 ribu per kilogram nya, terus gula, ayam, cabai, dan sayur ikut naik juga, syukurnya telur sama beras masih normal,” ujarnya.

Tidak berbeda jauh dari pasar Bauntung Banjarbaru, di pasar Intan Martapura juga mengalami kenaikan untuk bahan pokok yang sama.

Baca Juga: H1 Ramadan, Harga Bawang Putih di Banjarmasin Makin Menggigit !

“Gula, baru baru ini naik ya sudah 3 atau 4 harian lah, kalau bawang dan cabai sudah duluan naiknya,” ujar Darno pedagang di Pasar Intan Martapura.

Darno menjelaskan, untuk harga gula Rp14 ribu, bawang merah Rp38 ribu, bawang putih Rp60 ribu, cabai Rp50 ribu sedangkan harga minyak, telur dan beras tidak terjadi kenaikan.

Kenaikan harga tersebut tentu saja dikeluhkan banyak pihak. Terlebih bagi pembeli, yang harus berhemat dalam berbelanja.

“Sekarang beli bawang putih, bawang merah seperempat-seperempat aja, itu juga sudah mahal, malah baru aja beli cabai Rp5 ribu cuma dapat 8 buah,” ujar Ayu seorang pembeli di pasar Bauntung Banjarbaru.

Senada dengan Ayu, pembeli di Pasar Intan Martapura bernama Zaimah juga mengeluhkan, "Tadi beli ayam Rp45 ribu, naik sekali, minggu lalu beli masih Rp35 ribu, semoga tidak tambah naik menjelang lebaran atau kalau bisa turun lah harganya.”

Adapun untuk bahan pokok seperti beras, telur, minyak di kedua pasar tersebut masih terpantau normal.

Saat dikonfirmasi ke kabid dinas perdagangan, Anshori mengatakan bahwa kenaikan bahan pokok di Banjarbaru saat Ramadan ini dikarenakan tingginya permintaan di awal puasa sedangkan produksi normal.

“Meningkatnya permintaan di awal puasa, sedangkan untuk produksi standar,” ucapnya.

Baca Juga: Pedagang Ayam di Banjarmasin Keluhkan Kenaikan Harga

Reporter: Ahc06
Editor: Muhammad Bulkini