Kalsel

Hadapi Pilkada 2020, Kapolresta Banjarmasin Minta Personel Bersiap

apahabar.com, BANJARMASIN – Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sumarto meminta jajarannya untuk mempersiapkan diri menghadapi Pilkada 2020….

Jajaran Polresta Banjarmasin gelar pertemuan sebagai persiapan Pilkada 2020. Foto- Istimewa.

apahabar.com, BANJARMASIN – Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sumarto meminta jajarannya untuk mempersiapkan diri menghadapi Pilkada 2020. Pilkada sendiri diperkirakan digelar pertengah tahun ini.

"Kita harus memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menghadapi Pilkada 2020. Untuk itu perlu kita siapkan segalanya agar semuanya dapat berjalan lancar," kata Kapolresta.

Dimintanya kepada para Pejabat Utama Polresta Banjarmasin untuk bercermin dengan pelaksana Pileg dan Pilpres lalu. Sehingga apabila memang ada hal-hal yang perlu dievaluasi agar segera dikomunikasikan.

Tak hanya itu, Kapolresta juga mengingatkan untuk terus melakukan upaya terbaik dalam peningkatan pelayan publik guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri khusus Polresta Banjarmasin.

Dirinya juga berharap dapat muncul-muncul inovasi dan ide kreatif dari para personel, sehingga dapat menyokong upaya peningkatan pelayanan publik tersebut.

"Berikan layanan terbaik untuk masyarakat. Hadirkan inovasi-inovasi untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses pelayanan dari kepolisian," pintanya.

Baca Juga: Breaking News: Api kembali Berkobar di Sebuku

Baca Juga: Video: Belum Satu Jam, Hujan Rendam Sekumpul

Reporter: Riyad Dafhi R
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin