Politik

Gerindra Usung Denny, Paman Birin Kirim Sinyal Cerai

apahabar.com, BANJARMASIN – Sahbirin Noor, bakal calon petahana pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalsel 2020 mengirim sinyal…

Ketua DPD Partai Golkar Kalsel H Sahbirin Noor. Foto-Dok. apahabar.com

apahabar.com, BANJARMASIN – Sahbirin Noor, bakal calon petahana pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalsel 2020 mengirim sinyal cerai kepada Partai Gerindra.

Padahal, batas waktu penjaringan Gerindra tinggal menghitung hari. Gerindra merupakan salah satu partai pengusung duet Sahbirin Noor-Rudy Resnawan pada Pilgub Kalsel 2015.

Sinyal cerai mencuat setelah Koordinator Bidang Pemenangan Kalsel Partai Golkar Puar Junaidi belum mendapat instruksi dari Sahbirin untuk mengembalikan berkas pencalonan ke Gerindra.

"Statement yang muncul di koran atau media elektronik, Gerindra akan mencalonkan sendiri dengan calon yang akan diusungnya," ujar Puar Junaidi saat mengembalikan berkas pencalonan ke Sekretariat DPW PKS Kalsel, Jumat (15/11) sore.

Calon yang dimaksud tentu saja Denny Indrayana, eks wakil menteri hukum dan keamanan RI. Ketua DPD Gerindra Kalsel H Abidin sebelumnya memberi sinyal kuat untuk mengusung Denny. Itu disampaikan Abidin saat menerima pengembalian berkas Denny.

Selaras dengan itu, Puar mengatakan jika Sahbirin tetap mengembalikan berkas toh Gerindra juga tetap akan mengusung calon sendiri.

"Kita sudah mengambil fomulirnya juga ke Gerindra hanya tinggal dikembalikan. Tapi, semua tergantung calon (Paman Birin, panggilan Sahbirin) pada tim mengembalikan atau tidak," tegas Puar.

Sebelumnya, Paman Birin dan timnya sudah mengembalikan beberapa berkas pencalonan pada sejumlah partai. Di antaranya: Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Untuk partai lain seperti PPP, PAN, dan PKB kita masih tunggu jadwal dari partai bersangkutan," tuturnya.

Baca Juga: Pilwali Banjarmasin, Ibnu Sina Rangkul Koalisi 01 dan 02 Pilpres 2019

Baca Juga: Pilbup Kotabaru: Pecah Kongsi, Petahana Merapat ke Eks Rival

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Fariz Fadhillah