Pemilu 2024

Gerindra Mencari Teman: Terlalu Dini Diumumkan

Gerindra makin getol berkomunikasi dengan sejumlah parpol jelang Pemilu 2024. Mereka mencari teman.

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco, saat ditemui usai konsolidasi Partai Gerindra se-Tangerang Raya di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu, (9/7). (Foto: apahabar.com/Rizky Dewantara)

apahabar.com, TANGERANG - Gerindra makin getol berkomunikasi dengan sejumlah parpol jelang Pemilu 2024. Mereka mencari teman.

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco mengungkpan, ada sejumlah yang sudah diajak bicara. Seperti Golkar, Gelora, PAN dan PKB. Hal tersebut dilakukan untuk memahami visi misi.

"Ini kami lakukan untuk mencapai kesamaan dalam visi misi. Kira-kira seperti itu," kata dia usai konsolidasi Partai Gerindra se-Tangerang Raya di Lapangan Ahmad Yani, Minggu (9/7) sore.

Baca Juga: Prabowo Tarik Ulur Cawapres, Koalisi Gerindra-PKB Sia-sia

Masih kata dia, untuk Partai PKB yang sejak awal menjalin komunikasi dengan Gerindra. Sampai saat ini masih dilakukan. Hanya saja tak dipublikasikan. Begitu pula komunikasi dengan partai lain.

"Saya pikir kami komunikasi dengan semua partai ini masih berjalan dan belum final. Dalam arti siapa capres dan cawapres," akunya.

Ada kabar Gerindra ingin membangun koalisi dengan Partai Gelora dan PAN. Kata Dasco, terlalu dini untuk diumumkan.

"Karena takutnya partai tersebut ternyata tidak bergabung. Itu kan gak enak juga nantinya," tutupnya.