Libur Nataru

Gemerlap Kawasan PIK 2 di Libur Nataru, Ornamen dan Lampu Natal Bikin Terpikat

Dekorasi pohon Natal dengan ornamen warna terang menjadi daya tarik warga dan pengunjung dari luar kawasan PIK 2.

Ornamen lampu di kawasan IDD, kawasan PIK 2 , Jakarta Utara. (Foto: Istimewa)

apahabar.com, JAKARTA - Suasana Natal begitu terasa ketika menginjakkan kaki di kawasan Indonesia Design District (IDD) Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 di libur Nataru. Dekorasi pohon Natal dengan ornamen warna terang menjadi daya tarik warga atau pengunjung.

Salah satunya ketika memasuki lobby utama Thamrin, dekorasi pohon Natal dan patung rusa langsung terlihat menghiasi kawasan tersebut. Kemudian bunga kastuba yang bemerakan juga turut mengundang pengunjung untuk masuk ke jantung kawasan IDD PIK2.

Ratusan tenant dari 200 brand lokal dan internasional ternama di kawasan seluas 12 hektare ini juga menjajakan koleksi mereka di Townhall IDD. Dekorasi ini memanjakan mata pengunjung sejak tanggal 7 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.

Direktur IDD Soesilawati mengatakan, pihaknya mengadakan Year End Design Market sebagai tempat terbaik bagi para residen, pengunjung, dan wisatawan. Dalam hal ini untuk merayakan kebersamaan dengan keluarga, teman, maupun komunitas.

"Pada Design Market tahun ini, IDD bekerja sama dengan Bengawan Solo dan Cherish Academy untuk menghadirkan Include Café dengan teman-teman dari komunitas neurodivergent. Konsep ini juga menjadi bentuk apresiasi akan bakat dan potensi dari individu," kata Soesilawati lewat keterangannya, Senin (25/12).

Soesilawati mengatakan, Agung Sedayu Group dan Salim Group bertujuan membangun sebuah ekosistem industri kreatif dan gaya hidup di PIK2. Bersama-sama menghadirkan one-stop solution bagi para residen dan pengunjung dengan beragam produk dan layanan yang tersedia dalam satu kawasan.

"Setelah berjalan-jalan di IDD, pengunjung dapat menghabiskan waktu bersantap di berbagai F&B tenant," ujarnya.

Dengan berbagai tenant dan ragam fasilitas yang dihadirkan, IDD melengkapi
keseluruhan desain PIK2 sebagai tempat terbaik untuk tinggal, bekerja, dan bermain.

Sementara , CEO Commercial & Hotels Agung Sedayu Group (Amantara), Natalia Kusumo mengatakan, kompleks IDD merupakan bagian pengembangan dari area Urban Hub PIK2. Dengan luas 120 hektare dengan berbagai destinasi dan fasilitas yang terintegrasi.

"Berlokasi strategis, kawasan ini juga dapat ditempuh selama 7 menit saja melalui Toll Interchange PIK 2 yang rencananya akan selesai di 2024,” ujar Natalia.