Kalsel

Geger, Maling Helm di Kantor DPRD Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Ulah Doyok –nama samaran- di kantor DPRD Banjarmasin terbilang nekat. Warga Banjarmasin itu…

Foto-apahabar.com/Bahaudin Qusairi

apahabar.com, BANJARMASIN – Ulah Doyok -nama samaran- di kantor DPRD Banjarmasin terbilang nekat. Warga Banjarmasin itu terpergok petugas Satpol PP mencuri helm staf wakil rakyat saat aksi damai di Kantor DPRD Banjarmasin, Rabu (26/6/2019). Karena ulahnya, Doyok pun berurusan dengan Polsek Banjarmasin Tengah.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.30 Wita. Doyok datang sendiri dan mengangkut tiga helm dengan menggunakan plastik besar warna hitam.

Petugas Satpol PP, Muhammad Syarief yang sedang bertugas melihat gerak gerik Doyok sedikit mencurigakan.

“Saat kita tanya apa isi dalam plastik itu, dia jawab bola,” terangnya.

Baca Juga: Maling Helm Hebohkan Pengunjung Siring Piere Tendean

Namun jawaban ini tidak membuat Syarief merasa puas. Dia berserta temannya berinisiatif untuk membuka langsung isi plastik warna hitam itu.

Ternyata, ucapnya, dalam plastik tersebut berisi 3 helm milik staf anggota DPRD Banjarmasin.

Syarief, menyebut aksi pencurian helm bukan hal baru.

“Sering di sini mas. Jadi, memang curiga siapa yang curi helm ini,” ujarnya.

Aksi nekat tersebut segera ditangani Polresta Banjarmasin Tengah, sebelum massa melampiaskan amarahnya kepada Doyok.

Baca Juga: Pencurian di Banjarbaru, Uang Curian Dibelanjakan Helm dan Sepatu Balap

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Muhammad Bulkini