Hot Borneo

Geger di Pasar Cempaka Banjarmasin, Seorang Jukir Ditemukan Meninggal

apahabar.com, BANJARMASIN – Menjelang sore hari, Kamis (7/4), kawasan Pasar Cempaka, Banjarmasin Tengah, dibikin geger dengan…

Petugas mengevakuasi jenazah seorang juru parkir di kawasan Pasar Cempaka Banjarmasin. Foto: apahabar.com./Muhammad Syahbani

apahabar.com, BANJARMASIN – Menjelang sore hari, Kamis (7/4), kawasan Pasar Cempaka, Banjarmasin Tengah, dibikin geger dengan temuan mayat pria.

Diketahui korban bernama Andre (22), pria yang sehari-hari berprofesi sebagai juru parkir (jukir) dan tinggal di lokasi pasar.

Korban ditemukan tergeletak di depan eks Bioskop Cempaka oleh Rahmat Hidayat (45). Rahmat yang juga rekan korban, awalnya berniat membawakan beberapa buah pisang.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Andre menderita maag akut dalam sebulan terakhir. Akibat penyakit tersebut, almarhum kesulitan mengonsumsi makanan.

“Setelah salat asar, saya mendatangi Andre di lantai dua pasar. Saya tahu dia susah makan, lalu saya membawakan pisang. Ternyata sudah meninggal,” jelas Hidayat.

Awalnya Hidayat menemukan Andre berbaring di selasar kios dengan kaos hitam dan celana jeans pendek. Lantas
Hidayat mencoba membangunkan, tapi Andri tidak merespons.

Selanjutnya Hidayat bergegas turun ke lantai dasar meminta pertolongan. Setelah diperiksa relawan emergency yang tiba di lokasi kejadian, Andre dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 16.00.

Sementara Vita yang merupakan Ketua RW 02 RT 12 Pasar Cempaka di Jalan Niaga, mengakui Andre sudah tinggal di lokasi pasar dalam beberapa bulan terakhir.

“Awalnnya di Pasar Harum Manis. Lalu beberapa bulan terakhir tinggal di Cempaka. Saya sebenarnya lebih kenal dengan ayah Andre,” imbuh Vita.

Namun demikian, Vita memastikan Andre belum terdata sebagai warga pasar, “Memang penghuni pasar kebanyakan tidak terdata,” tambahnya.

Setelah Andre ditemukan telah meninggal, kepolisian pun melakukan olah tempat kejadian perkara.

“Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan unsur kekerasan,” jelas Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah, Iptu I Gusti Ngurah Utama Putra.

Usai dilakukan olah TKP, jenazah Andre dievakuasi ke ruang jenazah RSUD Ulin guna pemeriksaan lebih lanjut, “Jenazah dibawa ke RS Ulin untuk divisum,” pungkas Nugraha.