Pemilu 2024

Ganjar Mengaku Andika Perkasa Miliki Kans jadi Cawapres

Bakal calon presiden (bacapres) PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menilai mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa memiliki peluang serupa

Bakal calon presiden (bacapres) PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo. (Foto: apahabar.com/Aditama)

apahabar.com, JAKARTA - Bakal calon presiden (bacapres) PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menilai mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa memiliki peluang serupa dengan sejumlah figur lain untuk menjadi cawapres.

Termasuk figur Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Erick Thohir hingga Sandiaga Salahuddin Uno yang dihembuskan wacana menjadi pendamping Ganjar di Pilpres 2024.

"Sama sama, semuanya sama," kata Ganjar singkat kepada wartawan sembari blusukan di Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta, Minggu (25/6) kemarin.

Baca Juga: Eks Panglima TNI Andika Perkasa Miliki Kans jadi Cawapres Ganjar

Ganjar pun meminta kepada seluruh pihak untuk bersabar mengingat nantinya akan ada partai lain yang bergabung dan ikut andil dalam memetakan sosok bacawapres yang akan bersanding dengannya.

Sebab Ganjar mempersilakan partai pendukungnya menyampaikan usulan nama cawapres agar bisa dibahas bersama-sama dan mendapatkan kandidat terbaik.

"Beberapa yang kemarin, Bu Bu Mega kita mau usul ini, silakan saja. Maka sebaiknya partai partai yang akan mengusulkan menyampaikan sehingga nanti kita akan bisa bicarakan," jelasnya.

Baca Juga: Ganjar Berupaya Degradasi Kinerja Anies saat Blusukan di Jakarta

"Kalau pakai perasaan kan tidak bisa. Saya mau maju loh ya, sebaiknya dia, kan enggak boleh. Sampaikan saja, nanti kalau sudah sampaikan kita akan discuss, kita terbuka dan terus kemudian kita akan tahu ini calonnya," sambung dia.

Sebagai informasi, nama eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa turut masuk dalam kandidat ketua tim sukses atau tim pemenangan nasional bakal capres PDIP Ganjar Pranowo.

Bahkan nama Andika juga kerap disandingkan dengan Ganjar yang hendak berlaga dalam gelaran Pilpres 2024.

Andika juga beberapa saat ini memang terlihat dekat dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri seperti pada saat berziarah ke makam Bung Karno pada Rabu (21/6) lalu dan menghadiri puncak perayaan Bulan Bung Karno di GBK Senayan, Jakarta.