Kalsel

Fraksi PKS DPRD Banjarmasin Sisihkan Gaji Lawan Corona

apahabar.com, BANJARMASIN – Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Banjarmasin menyisihkan gaji berupa dana tunai…

Anggota Fraksi PKS DPRD Banjarmasin menyalurkan bantuan kepada relawan Genta guna membantu masyarakat melawan penyebaran virus. Foto- Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN - Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Banjarmasin menyisihkan gaji berupa dana tunai kepada relawannya untuk lawan wabah virus Corona.

"Bantuan ini diperuntukkan sebagai partisipasi kami membantu pemerintah melawan penyebaran virus,” kata Ketua Fraksi PKS DPRD Banjarmasin, Mathari, Jumat (27/3).

“Apakah nantinya dibelikan APD seperti masker, penyemprotan disinfektan. Disalurkan melalui relawan yang nantinya bergerak menyemprotkan disinfektan kepada warga-warga se Banjarmasin," lanjutnya.

Besar bantuan itu sebesar Rp50 juta dari hasil gaji anggota fraksi PKS sebanyak lima orang.
Masing-masing dari Awan Subarkah, Aliansyah, Mathari, Wakhid Husaini dan Mushaffa Zakir.

Kebijakan ini, lanjut Mathari, sesuai dengan instruksi DPP PKS kepada setiap anggota dewan.
“Baik DPR RI, provinsi sampai dengan kab/kota dapat menyisihkan penghasilannya membantu masyarakat melawan wabah virus Corona,” ungkapnya.

Saat ini, ia menilai virus Corona sudah sangat meresahkan.

"Masjid saja sudah mulai menghentikan sementara Salat Jumat, majelis sudah tutup. Kita harap dengan bantuan itu bisa bermanfaat melawan penyebaran virus," harapnya.

Sementara relawan Gerakan Nasional Tanggap (Genta) PKS, sangat berterima kasih dengan adanya bantuan ini.

Hal ini menurut salah satu relawan Uka Arisandi akan sangat membantunya dan rekan relawan lain bergerak membantu masyarakat Banjarmasin melawan penyebaran virus yang sudah menjadi pandemik global.

"Kami akan maksimalkan bantuan ini. Nantinya kami akan bergerak ke lima kecamatan yang ada. Kemarin, kami sudah melakukan penyemprotan di Kecamatan Banjarmasin Utara. Selanjutnya akan berjalan terus," tuturnya.

Uka menjelaskan, bantuan ini akan digunakan pula membeli masker dan mengedukasi masyarakat tentang bahaya dan cara pencegahan virus Corona.

"Nanti kami edukasi masyarakat. Baik melalui media brosur atau cara edukasi sosialisasi ke masyarakat," pungkasnya.

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin