Pemilu 2024

Esok, TKN Akan Umumkan Dukungan Khofifah ke Prabowo

Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan Dukungan Khofifah akan diumumkan besok. Dukungan ini akan semakin memperkuat Prabowo-Gibran.

Dukungan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa terhadap Paslon Capres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024 sangat disetujui oleh Tim Kampanye Nasional (TKN). Foto : Apahabar.com (Andrew Tito)

apahabar.com, JAKARTA - Dukungan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa terhadap Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024 akan langsung diumumkan Tim Kampanye Nasional (TKN).

Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan dukungan Khofifah tersebut akan diumumkan secara pasti oleh TKN besok.

"Besok akan kami umumkan resmi tentang kepastian Ibu Khofifah, tunggu besok ya," ujar Nusron Wahid dalam keterangannya, Rabu (10/1).

Baca Juga: Kiai di Banyuwangi Optimistis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman menilai Khofifah bisa memberikan menguatkan elektabilitas kepada Prabowo-Gibran di Jawa Timur dan merubah konstelasi suara yang ada.

"Kami bersyukur Bu Khofifah akhirnya secara resmi bergabung dengan kami, tentu akan ada insentif elektabilitas, khususnya di Jawa Timur," ujarnya.

Habiburokhman menilai Jawa Timur merupakan salah satu alat ukur kemenangan dalam Pilpres 2024. Apalagi Khofifah adalah sosok aktivis perempuan yang bisa menaikkan dukungan perempuan untuk Prabowo-Gibran.

"Kita tahu bahwa Jawa timur merupakan salah satu provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak yang selama ini menjadi salah satu alat ukur kemenangan calon. Selain itu, sosok Ibu Khofifah sebagai aktivis perempuan pasti akan ikut mempengaruhi kenaikan dukungan kaum perempuan pada paslon kami," ujarnya.

Baca Juga: Pulang Umrah, Khofifah Fix Login TKN Prabowo-Gibran

Habiburokhman mengatakan Khofifah bisa menjadi game changer Pilpres 2024 dengan dukungan Khofifah ini pihaknya semakin yakin Prabowo-Gibran bisa menang satu putaran.

"Bu Khofifah ini menjadi salah satu game changer. Dengan masuknya beliau, kami semakin yakin bahwa kami bisa memenangkan pemilu ini dengan sekali putaran," ujarnya.

Diketahui mantan Menteri Sosial, yang sekarang menjabat sebagi Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa resmi mendukung pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024.

Baca Juga: Dinilai Ukir Prestasi, Demokrat Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

Khofifah mengaku siap masuk ke Tim Kampanye Nasional atau menjadi jurkamnas.

"Insyaallah saya sudah siap, sesuai janji saya Januari awal sepulang saya umrah. Saya menyampaikan posisi dukungan saya dan saya mendukung paslon 02," ujarnya.

"Saya siap jadi jurkamnas dan siap masuk TKN," tukasnya,