Empat Desa di Cintapuri Darussalam Banjar Darurat Air Bersih

Warga di sejumlah desa di Kecamatan Cintapuri Darussalam, Banjar kekurangan air bersih.

Empat desa di Kecamatan Cintapuri kekurangan air bersih. Foto: infopublikbanjar

bakabar.com, MARTAPURA - Warga di sejumlah desa di Kecamatan Cintapuri Darussalam, Banjar, kekurangan air bersih.

Penyebabnya air sungai mulai asam. Warga pun kesulitan untuk keperluan rumah tangga, seperti memasak, minum, mandi dan sebagainya.

"Sekarang kami menggunakan air hujan yang ditampung untuk keperluan sehari-hari. Tapi kadang kalau tidak cukup, membeli juga seharga 5 ribu rupiah per jerigen," papar Risma, warga setempat.

Melihat kondisi itu, BPBD Banjar mulai menyalurkan air bersih gratis ke beberapa desa yang ada di Kecamatan Cintapuri Darussalam.

"Suplai air bersih ini sudah kami lakukan selama sepekan terakhir secara bertahap," sahut M Ariffin, Kasi Kedaruratan BPBD Banjar, Selasa (18/2).

"Sekarang kami suplai ke Desa Simpang Lima dan Karya Makmur suplai. Adapun tim lainnya ke desa lainnya," imbuhnya.

Sedikitnya 4 desa di kecamatan tersebut yang meminta distribusi air bersih. Mulai dari Desa Simpang Lima, Karya Makmur, Sindang Jaya dan Banua Anyar.

Sejatinya hampir semua desa di kecamatan itu masih tergenang, tapi hanya ada 4 aparat desa mengonfirmasi ke BPBD Banjar untuk minta suplai air bersih.

Banjir yang menggenang di beberapa desa tersebut memang sudah mulai menyurut, hanya sebagian kecil rumah warga dan jalan desa masih tergenang akibat meluapnya air sungai.