Hot Borneo

Empat Artis Pemilik Tambang Batu Bara, Salah Satunya Nikita Mirzani

apahabar.com, BANJARMASIN – Bisnis batu bara rupanya masih memberikan daya tarik yang mampu menggaet para investor…

Kegiatan penambangan dan pengangkutan batubara milik PT Adaro Energy Tbk (Adro). Foto-Dok. Adaro via CNNIdonesia.com

apahabar.com, BANJARMASIN – Bisnis batu bara rupanya masih memberikan daya tarik yang mampu menggaet para investor baru. Tak hanya dari kalangan pengusaha besar, artis pun mulai melirik bisnis sang emas hitam ini.

Melansir CNBC Indonesia, pada perdagangan Rabu (21//9/2022), harga batu bara kontrak Oktober di pasar ICE Newcastle ditutup di US$ 448 per ton. Harganya menguat 2,28% dibandingkan hari sebelumnya.

Harga tersebut adalah tertinggi ketiga dalam sejarah. Harga tersebut hanya kalah dari rekor tertingginya pada 5 September 2022 (US$ 463,75) serta harga pada 6 September 2022 (US$ 451,25).

Lantas siapa saja mereka, berikut paparannya:

1. Nikita Mirzani

Artis penuh kontroversi ini ternyata punya banyak pundi-pundi cuan selain di dunia keartisan. Diam-diam, Niki merupakan pebisnis batu bara di Kalimantan. Niki terjun ke bisnis ini sejak tahun 2007 lalu, tetapi bukan sebagai pengelola melainkan investor.

Kabarnya Niki menginvestasikan Rp 10 miliar pada bisnis batu bara. Selain batu bara, Niki juga punya bisnis lain seperti fesyen, properti, kuliner, hingga kecantikan.

2. Yuni Shara

Kakak Krisdayanti ini sudah lama di dunia keartisan. Namun siapa sangka Yuni juga memiliki segudang pundi-pundi uang bukan dari dunia keartisan, melainkan salah satunya dari pertambangan batu bara.

Bisnis yang dijalani Yuni Shara itu diketahui sudah berjalan selama 1 dekade. Tambang batu bara yang dimiliki oleh Yuni Shara itu berada di Palaran, Kalimantan Timur.

3. Cassandra Angeline

Nama pesinetron Cassandra Angeline sempat menjadi buah bibir karena tersandung kasus prostitusi online di akhir tahun 2021.

Perempuan berusia 23 tahun itu digerebek di sebuah kamar hotel oleh Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Setelahnya, Cassandra langsung digiring pihak kepolisian.

Terlepas dari itu, Cassandra sebenarnya sosok perempuan muda yang memiliki karier cemerlang. Ia bahkan memiliki usaha pertambangan, tepatnya batu bara. Cassandra merintis usaha tambang batu bara ini sejak usianya 20 tahun.

Keuntungan yang didapat dari bisnis ini juga tergolong besar dan menjanjikan. Dalam menjalankan bisnisnya, Cassandra dibantu oleh beberapa karyawan yang ikut mengurus.

4. Jennifer Jill.

Artis 52 tahun ini juga terjun ke bisnis batu bara. Hal ini dilakukannya setelah mewarisi perusahaan PT. Asmin Koalindo Tuhup (AKT), dari sang suami Maxwell Armand yang telah meninggal dunia.

Selain batu bara, Jennifer juga memiliki bisnis lainnya di bidang otomotif, hiburan, dan juga restoran.